Polisi Sita 3 Jenis Narkoba dari Mantan Suami Denada, Jerry Aurum

Jerry Aurum, mantan suami Denada, ditangkap polisi.

oleh Hernowo Anggie diperbarui 25 Jun 2019, 15:30 WIB
Diterbitkan 25 Jun 2019, 15:30 WIB
[Bintang] Jerry Aurum
Jerry Aurum (Deki Prayoga/bintang.com)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Polisi membenarkan telah mengamankan Jerry Aurum, mantan suami Denada, terkait kasus narkoba. 

Jerry Aurum, yang diketahui berprofesi sebagai fotografer, ditangkap polisi di kawasan Tangerang Selatan pada 19 Juni 2019 lalu.

"Kami membenarkan penangkapan terhadap fotografer, inisial JAW (41)," kata Kasat Narkoba Polres Jakarta Barat AKBP Erick Frendriz kepada pewarta, Selasa (25/6/2019).

Dari penangkapan mantan suami Denada, polisi mengamankan tiga barang bukti. Polisi menemukan beberapa jenis narkotika dari tangan Jerry Aurum.

"Beberapa ekstasi, satu paket ganja dan tembakau gorila," imbuh AKBP Erick Frendriz.

Saat ini polisi masih menyelidiki kasus narkoba Jerry Aurum lebih lanjut. Rencananya kepolisian juga akan berbicara kepada wartawan sore nanti perihal kasus ini.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya