Liputan6.com, Jakarta Seperti para selebritas lain, pemilihan nama panggung adalah satu hal penting bagi para artis K-Pop. Nama yang unik tapi sekaligus mudah diingat, bisa dipastikan bakal menunjang karier mereka.
Apalagi, banyak dari para artis K-Pop memiliki nama asli yang persis sama. Coba ingat, berapa banyak artis yang memiliki nama Jisung, Minho, Jimin, atau Jonghyun?
Advertisement
Baca Juga
Nah, rupanya banyak artis K-Pop yang memilih julukan unik sebagai nama panggung mereka. Yakni, hanya menggunakan satu huruf alfabet saja.
Siapa saja mereka?
1. L Infinite
Nama asli L adalah Kim Myung Soo. Kedua nama ini, sama-sama populer di dunia hiburan, L sebagai idol dan Myung Soo sebagai aktor. Pembedaan identitas ini, memang disengaja oleh pria 27 tahun ini.
"Sebagai seorang penyanyi, aku tampil di panggung, bernyanyi menari dan menerima energi dari penggemar di depanku. Sebagai seorang aktor, aku membedakan diri dari L sebagai Kim Myung Soo dan kamu bisa melihat aspek berbeda dari diriku yang tak bisa kutampilkan di panggung," tuturnya dalam sebuah konferensi pers, seperti dilansir dari Soompi.
Â
Advertisement
2. N Vixx
N Vixx tetap memilih nama panggung yang berakar dari nama aslinya, Cha Hakyeon. Dilansir dari Billboard, N dipilih karena silabel terakhir dari namanya diucapkan sebagai "en" dalam bahasa Jepang, dan hurufnya menyimbolkan "nasib".
Â
3. Q The Boyz
Aslinya, Q diberi nama Ji Chang Min oleh orangtuanya. Ia memakai nama panggung Q karena alasan tersendiri. Hal ini sempat ia sampaikan dalam acara Pops in Seoul di Arirang.
"Ini adalah untuk membuat awalan yang baik bagi The Boyz," tutur Q.
"Seperti kata cue (aba-aba) ya," kata rekannya, Sunwoo.
Â
Advertisement
4. Y Golden Child
Alasan Choi Seong Yoon memakai nama panggung Y di Golden Child, terbilang sederhana. Huruf ini ada di salah satu suku kata namanya.
Â
5. U ONF
Yang ini adalah anggota ONF yang berasal dari Jepang, Yuto Mizuguchi. Lelaki yang sebelumnya merupakan trainee JYP Entertainment ini, adalah salah satu kontestan dalam Mixnine, tapi akhirnya tereliminasi.
Â
Advertisement
6. V BTS
Ada satu tujuan sendiri mengapa Kim Tae Hyung menggunakan nama panggung V. Dilansir dari KPop Herald, nama lain yang sempat masuk pertimbangan adalah Lex dan Six.
V sendiri adalah kependekan dari victory alias kemenangan. Mengingat nama adalah doa dan kini BTS sedang dalam masa jaya-jayanya, tampaknya nama V memang membawa berkah, ya!