Joshua Suherman Pasrah, Batal Nonton Green Day karena Virus Corona

Joshua Suherman sudah lama ingin menonton langsung konser Green Day, tapi rencananya berantakan gara-gara virus corona.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 03 Mar 2020, 15:30 WIB
Diterbitkan 03 Mar 2020, 15:30 WIB
[Fimela] Joshua Suherman
Joshua Suherman sudah lama ingin menonton langsung konser Green Day, tapi rencananya berantakan gara-gara virus corona. (Daniel Kampua/Fimela.com)

Liputan6.com, Jakarta Joshua Suherman berencana menonton konser band idolanya, GreenDay, yang akan tampil di Singapura dalam waktu dekat ini. Namun rencana Joshua Suherman berantakan, lantaran Green Day membatalkan konsernya menyusul wabah Covid-19 atau virus corona yang ‎merebak di berbagai belahan dunia.

Padahal Joshua Suherman sudah lama ingin menonton langsung konser band asal Amerika itu. ‎Tiket yang sudah dibelinya pun kini sia-sia belaka.

"Ya kesal. Ini mau nonton band yang dari SD gue ngefans tiba-tiba enggak jadi karena artisnya juga enggak ‎berani dateng ya, mau bilang apa. Sudah beli tiket juga," kata Joshua Suherman di Senayan City, Jakarta Pusat, Senin (2/3/2020).

Refund

[Fimela] Joshua Suherman
Joshua Suherman (Daniel Kampua/Fimela.com)

Dari Twitter resmi Green Day, disebutkan bahwa konser yang seharusnya berlangsung pada 8 Maret mendatang ini ditunda. Joshua juga menginformasikan bahwa uang pembelian tiket konser Green Day ini masih bisa dikembalikan alias di-refund . Namun sayangnya, tiket pesawat menuju Singapura hangus.

"Kalau tiket pesawat enggak bisa refund, jadi kayaknya hangus. Tapi konser akan di-postponed," kata Joshua Suherman.

 

Harus Waspada

[Bintang] Joshua Suherman
(Nurwahyunan/Bintang.com)

Menyoal virus Corona, Joshua Suherman mengaku prihatin. Apalagi virus yang berasal dari China itu sudah menjadi perhatian setiap negara di seluruh dunia.

"Ini kan virus sudah mendunia, dan jadi virus nomor satu yang harus diwaspadai," kata Joshua.

 

Tetap Waspada

Oleh karenanya, Joshua Suherman mengimbau masyarakat tetap waspada dengan virus yang belum ditemukan obatnya itu.

"Tetap waspada dan hati-hati ya," kata Joshua Suherman.

Kasus Corona di Indonesia

Sementara itu, Presiden Joko Widodo telah mengumumkan bahwa ada dua orang di Indonesia yang dinyatakan positif terinfeksi virus corona.

Dalam konferensi pers yang digelar di Istana, Jakarta, Senin (2/3/2020), Joko Widodo mengatakan kedua orang yang positif terinfeksi virus ini masih memiliki hubungan keluarga, dan sempat berinteraksi dengan warga Jepang.

"Dicek dan tadi pagi saya dapat laporan dari Pak Menkes bahwa ibu ini dan putrinya positif corona," tutur Presiden Jokowi.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya