Heboh Verrell Bramasta dan Anya Geraldine Makan Malam Romantis Hari Valentine, Hati Warganet Hancur

Pada 14 Februari 2021 malam, Verrell Bramasta dan Anya Geraldine kompak mengunggah foto makan malam bareng. Warganet berspekulasi.

oleh Wayan Diananto diperbarui 16 Feb 2021, 22:27 WIB
Diterbitkan 15 Feb 2021, 10:00 WIB
Verrell Bramasta dan Anya Geraldine. (Foto: Instagram @bramastavrl)
Verrell Bramasta dan Anya Geraldine. (Foto: Instagram @bramastavrl)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Valentine 2021 menyisakan sejumlah catatan menarik dari kalangan selebritas. Salah satunya datang dari Anya Geraldine dan Verrell Bramasta yang terlihat tampil bareng pada 14 Februari.

Setelah dikabarkan dekat dengan Rizky Febian, Anya Geraldine kini merapat ke putra Venna Melinda dan Ivan Fadilla. Keduanya makan malam bareng berkawan air putih dan kroisan.

Di Hari Valentine, selebgram dengan 8 juta pengikut lebih itu tampil dengan atasan putih oversized lengan panjang dibalut luaran hitam motif kerut. Anya Geraldine membiarkan rambutnya tergerai.

 

Suasana Makin Romantis

Verrell Bramasta. (Foto: Instagram @bramastavrl)
Verrell Bramasta. (Foto: Instagram @bramastavrl)... Selengkapnya

Sementara bintang sinetron Siapa Takut Jatuh Cinta dan Putri Untuk Pangeran necis dengan kemeja putih lengan panjang berbalut jas. Rambutnya tampak basah sekaligus rapi.

Verrell Bramasta dan Anya Geraldine makan malam menghadap meja bundar dilapisi kain putih. Suasana makin romantis berkat balon huruf keperakan yang membentuk kata valentine.

 

Happy Valentines Day

Verrell Bramasta. (Foto: Instagram @bramastavrl)
Verrell Bramasta. (Foto: Instagram @bramastavrl)... Selengkapnya

Happy val's day,” cuit Anya Geraldine menyertai foto itu di akun Instagram terverifikasinya. Unggahan ini memancing penasaran publik. Belum genap 10 jam, setengah juta orang suka.

Hampir berbareng, Verrell Bramasta mengunggah foto dari angle berbeda dengan statu teks, “Happy Valentines Day.” Hingga artikel ini disusun, 400 ribu orang lebih mengirim tanda hati.

 

Anya Bingung

Anya Geraldine. (Foto: Instagram @anyageraldine)
Anya Geraldine. (Foto: Instagram @anyageraldine)... Selengkapnya

Di kolom komentar sejumlah selebritas bereaksi atas foto itu. Rizal Syah mencuit ringkas, “Akhirnya.” Adik Verrell, Athalla Naufal menimpali dan membubuhkan emotikon menangis, “Aduh!”

Merespons foto ini, Anya Geraldine malah bingung. “Bingung,” cuap cewek kelahiran Jakarta, 15 Desember 1995. Sejumlah warganet berspekulasi atas kemesraan ini. 

Hancur Netizen...

Verrell Bramasta dan Anya Geraldine. (Foto: Instagram @anyageraldine)
Verrell Bramasta dan Anya Geraldine. (Foto: Instagram @anyageraldine)... Selengkapnya

Kak Anya pacaran dengan Kak Verrell,” warganet dengan akun @fadilahdtuadam menduga. “Hancur netijen melihat ini,” cuap pengguna akun @ffarhaaan di kolom komentar.

Hari patah hati Indonesia, tapi suka!” @julian.natan menambahkan. Ada pula yang merasa Verrell lebih cocok dengan Febby Rastanty. “Semoga konten aja, cocoknya sama Febby Rastanty,” katanya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya