Roy Suryo dan Lucky Alamsyah Akhirnya Berdamai

Konflik antara Roy Suryo dan Lucky Alamsyah berakhir damai

oleh Sapto Purnomo diperbarui 30 Jul 2021, 19:00 WIB
Diterbitkan 30 Jul 2021, 19:00 WIB
lucky_alamsyah_dan_roy_suryo_130113.jpg
Lucky Hakim dan Roy Suryo

Liputan6.com, Jakarta Konflik Lucky Alamsyah dengan mantan Menteri Pemuda dan Olahraga, Roy Suryo berakhir damai. Jalan tersebut dipilih setelah keduanya melakukan mediasi di Polda Metro Jaya, Jumat (30/7/2021).

Sebagai pelapor, Roy Suryo menyambut baik jalan damai yang menjadi kesepakatan mereka.

"Pada sore hari ini hari Jumat tanggal 30 Juli 2021 bertempat di Polda Metro Jaya, saya dan sahabat saya Mas Muhammad Amin Alamsyah alias Lucky Alamsyah, kami telah berhasil mensepakati dan kami melaksanakan sesuai dengan apa yang dikeluarkan oleh Kapolri dengan restorative justice menyangkut pencemaran nama baik," kata Roy Suryo di Polda Metro Jaya, Jumat (30/7/2021).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Apresiasi

Roy Suryo laporkan Lucky Alamsyah
Eks Menpora Roy Suryo melaporkan artis Lucky Alamsyah ke Polda Metro Jaya terkait tuduhan tabrak lari. (Liputan6.com/Ady Anugrahadi)

Dalam perdamaiannya, Lucky Alamsyah menuliskan permohonan maaf kepada Roy Suryo secara tertulis di atas materai. Keduanya melakukan hal itu tanpa tekanan dan sama-sama ingin menyelesaikan masalah dengan kekeluargaan.

"Saya mengapresiasi, saya menghormati niat baik Mas Lucky Alamsyah tersebut yang telah tulus dengan jujur menuliskan ini tanpa ada tekanan apapun. Dan itu semua agar persoalan yang sempat terjadi antara kami berdua dinyatakan selesai," ujar pakar telematika ini.


Sepakat Berdamai

Lucky Alamsyah. (Instagram/ luckyalamsyah_official)
Lucky Alamsyah. (Instagram/ luckyalamsyah_official)

Senada dengan Roy Suryo, Lucky Alamsyah senang masalah ini bisa berakhir dengan damai. Ia berharap tak ada lagi permasalahan serupa kedepannya.

"Seperti yang sudah disampaikan sahabat saya, Mas Roy bahwa kami sudah sepakat setelah bicara dari hati ke hati kami sudah mencapai kesepakatan bahwa hari ini kita bisa damai tanpa perpanjang lagi," kata Lucky Alamsyah.


Permasalahan

Unggahan Lucky Alamsyah. (Instagram/ luckyalamsyah_official)
Unggahan Lucky Alamsyah. (Instagram/ luckyalamsyah_official)

Seperti diketahui, masalah Roy Suryo dengan Lucky Alamsyah bermula saat Lucky mengunggah cerita dibalut foto-foto di akun Instagram @luckyalamsyah_official, yang menyebut tabrak lari melibatkan mantan menteri berinisial RS.

Tak terima dengan hal itu, Roy Suryo melakukan pembelaan. Karena merasa nama baiknya tercemar. ia pun akhirnya melaporkan masalah tersebut ke polisi.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya