Iis Dahlia Pamer Kemesraan dengan Suami, Ayu Dewi Doakan punya Anak Kembar

Iis Dahlia dan keluarga tengah menikmati liburan di Bali.

oleh Meiristica Nurul diperbarui 23 Sep 2021, 19:00 WIB
Diterbitkan 23 Sep 2021, 19:00 WIB
Iis Dahlia (Foto: Instagram/@isdadahlia)
Iis Dahlia dan keluarga tengah menikmati liburan di Bali. (Foto: Instagram/@isdadahlia)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Iis Dahlia, tak mau kalah dengan pasangan lainnya yang menikmati sarapan di kolam renang. Bersama sang suami, Satrio Dewandono, melakukannya.

Bali menjadi pilihan pelantun "Seroja" untuk bersantai dengan suami. Itu terlihat dari unggahannya di akun Instagram terverifikasi miliknya, Kamis (23/9/2021).

Melihat kemesraan Iis Dahlia, Ayu Dewi meledek tentang kehadiran adik Devano Danendra.

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Dipangku

Iis Dahlia (Foto: Instagram/@isdadahlia)
Iis Dahlia (Foto: Instagram/@isdadahlia)... Selengkapnya

Tak seperti pasangan lain, yang berendam dalam kolam sambil menikmati makanan. Iis Dahlia memilih berada di pinggir kolam bersama sang suami.

Pada salah satu foto, Iis berada di pangkuan sang suami. Keduanya tertawa ke arah kamera.

 

Sarapan

Ayu Dewi. (Foto: Instagram @mrsayudewi)
Ayu Dewi. (Foto: Instagram @mrsayudewi)... Selengkapnya

Wanita kelahiran Bongas, 29 Mei 1972 ini sudah berada di kolam untuk menyantap hidangan pagi. "Morniing…happy breakfast," tulisnya.

 

Menikmati Indahnya Alam

Tak hanya menikmati sarapan, Iis juga begitu senang berada di alam terbuka dengan pemandangan yang indah.

"Nice viewNice placeFeel fresh..❤️U @satriodewandoro#aksariresortubud @aksariubud @iniviehospitality#happylife#happyfamily#familyholiday2021#Alhamdulillah#blessed," lanjutnya.

 

Punya Adik

Tak sedikit teman selebritas Tanah Air yang ikut mengomentari momen romantis Iis Dahlia dan suami. Salah satunya Ayu Dewi yang mendoakan pedangdut ini memiliki momongan lagi.

"Isssshhh jadii ni adenya Devano, fix!!! smoga kembar ya Allah aamiin🤲🏻 @isdadahlia," tulisnya.

Iis Dahlia pun membalas, "@mrsayudewi aowwww tutup ahh pabriknyaaaa❤️."

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya