Laura Anna Menyukai Makanan Ini, Sang Kakak: Akhirnya Kita Kesampaian Juga

Greta Irene, memperlihatkan salah satu makanan kesukaan Laura Anna semasa hidup.

oleh Meiristica Nurul diperbarui 18 Des 2021, 20:00 WIB
Diterbitkan 18 Des 2021, 20:00 WIB
Laura Anna (Foto: Instagram/@edlnlaura)
Greta Irene, memperlihatkan salah satu makanan kesukaan Laura Anna semasa hidup. (Foto: Instagram/@edlnlaura)

Liputan6.com, Jakarta - Greta Irene, masih merasakan duka mendalam atas kepergian Laura Anna untuk selama-lamanya. Ia pun kembali mengenang kebiasaan sang adik.

Usai melarung abu pemilik nama lengkap Edelenyi Laura Anna, Greta bersama keluarga dan teman-teman dekat menikmati santapan kesukaan Laura.

Greta Irene, memperlihatkan makanan berkuah dalam sebuah mangkuk di Instagram Stories, Jumat (17/12/2021).

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Makanan Kesukaan

Laura Anna. (Instagram/ edlnlaura)
Laura Anna. (Instagram/ edlnlaura)

Greta pun memamerkannya, seolah Laura masih bisa menyaksikannya. "Laura, kita lagi makan makanan kesukaanmu. Lihat nih," tuturnya.

 

Tak Boleh Dibagi

Laura Anna (Foto: Instagram/@gretairn)
Laura Anna (Foto: Instagram/@gretairn)

Dijelaskan Greta Irene bahwa Laura tak akan membagikan makanan ini bila sedang disantapnya.

"Akhirnya kita kesampaian juga makan palu basa serigala. Ini kesukaan Laura yang enggak boleh dibagi-bagi ke orang-orang kalau lagi dapet," lanjutnya.

 

Pengin ke Sana

Rupanya, di terakhir hidupnya Laura Anna ingin menyantap hidangan tersebut di tempat.

"Laura kan suka banget makanan ini. Dia selalu pengen banget ke sini akhirnya kita ke sini," ungkapnya kepada Keanu Angelo.

 

Meninggal

Laura Anna mengembuskan napas terakhirnya Rabu (15/12/2021) lantaran penyakit gerd menyerangnya. Sehari berada di rumah duka, jenazah Laura pun dikremasi sesuai keinginannya semasa hidup.

Sebagian abu dilarungkan ke laut Ancol. Sisanya masih tersimpan rapi, yang nantinya akan disimpan di tempat yang layak.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya