Baby Shak Dikira Anak Steffi Zamora, Sapna Husen: My Mini Me

Steffi Zamora memiliki adik kecil yang disapa baby Shak. Namun tak sedikit yang bilang itu adalah anaknya.

oleh Meiristica Nurul diperbarui 15 Sep 2022, 12:00 WIB
Diterbitkan 15 Sep 2022, 12:00 WIB
Steffi Zamora - Baby Shak (Foto: Instagram/@steffizamoraaa)
Steffi Zamora memiliki adik kecil yang disapa baby Shak. Namun tak sedikit yang bilang itu adalah anaknya. (Foto: Instagram/@steffizamoraaa)

Liputan6.com, Jakarta - Steffi Zamora, diketahui masih memiliki adik kecil bernama Shakira. Namun, beredar kabar bahwa Baby Shak bukan adik kekasih Fero Walandouw melainkan anaknya.

Kabar tersebut bermula dari unggahan seseorang di aplikasi TikTok. Dalam postingan itu disebutkan bahwa Steffi dan Baby Shak merupakan ibu dan anak.

Itu yang membuat warganet berbondong-bondong mengunjungi Instagram ibunda Steffi Zamora, Sapna Husen. Mereka melihat kemiripan antara bintang film Titisan Setan 2 dengan Baby Shak.

Dan dalam salah satu unggahannya Sapna Husen mencoba untuk menegaskan bahwa Baby Shak adalah putrinya bukan anak dari Steffi Zamora.

Kompak Pakai Kebaya

Steffi Zamora - Baby Shak (Foto: Instagram/@sapna_lamb)
Steffi Zamora - Baby Shak (Foto: Instagram/@sapna_lamb)

Dalam salah satu unggahannya, Sapna Husen memperlihatkan kekompakannya dengan baby Shak. Keduanya mengenakan kebaya berwarna sama.

"I love my mini me so much … baby shak🥰🌸🌺💜," tulisnya untuk mematahkan pendapat orang tentang rumor anak Steffi.

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Belum Menikah

Steffi Zamora - Baby Shak (Foto: Instagram/@sapna_lamb)
Steffi Zamora - Baby Shak (Foto: Instagram/@sapna_lamb)

Diketahui Steffi Zamora yang akan berusia 22 tahun pada Desember mendatang hingga kini belum menikah. Saat ini ia tengah menjalin asmara dengan Fero Walandouw.

Keduanya tak lagi menyembunyikan hubungan asmaranya. Bahkan mereka kerap membagikan momen kemesraan di media sosial masing-masing.

Dilaporkan

Steffi Zamora (Foto: Instagram/@steffizamoraaa)
Steffi Zamora (Foto: Instagram/@steffizamoraaa)

Tak sedikit warganet yang menganggap rumor di TikTok tersebut sudah keterlaluan. Mereka pun meminta ibunda Steffi Zamora untuk melaporkannya.

"Di tiktok lagi rame klo shakira anknya steffi sma mantannya. Ayo bund klarifikasi biar nama baik steffi ga rusak klo perlu laporin yg bikin konten hoax," tulis salah satu warganet.

"Kesini gara gara tiktok dan gue ga percaya. Ayo bund klarifikasi biar nama baik steffi ga rusak klo perlu laporin yg bikin hoax," sambung yang lain.

Infografis Ratu Inggris Elizabeth II Meninggal Dunia. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis Ratu Inggris Elizabeth II Meninggal Dunia. (Liputan6.com/Trieyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya