Neng Wirdha Dibuat Kagum dengan Momen Perpisahan Anies Baswedan Sebagai Gubernur DKI Jakarta

Anies Baswedan pamit dari jabatannya sebagai Gubernur DKI Jakarta

oleh Hernowo Anggie diperbarui 17 Okt 2022, 14:03 WIB
Diterbitkan 17 Okt 2022, 12:12 WIB
Ekspresi Anies Baswedan Usai 11 Jam Diperiksa KPK
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memberikan keterangan seusai menjalani pemeriksaan di Gedung KPK, Jakarta, Rabu (7/9/2022). Pemeriksaan terhadap Anies terkait dugaan korupsi di penyelenggaraan Formula E Jakarta diketahui berjalan sekitar 11 jam. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta - Sambutan meriah warga DKI Jakarta terhadap Anies Baswedan saat menggelar perpisahan dengan warga dan masyarakat, membuat pedangdut Neng Wirdha takjub.

Sebagai sesama warga Ibu Kota, putri Elvy Sukaesih ini tak menyangka Anies sudah mengakhiri masa baktinya sebagai Gubernur DKI Jakarta.

Melalui unggahan di fitur Instagram Stories, Neng Wirdha menuliskan pendapatnya mengenai acara perpisahan Anies sebagai orang nomor satu di Jakarta.

"Baru kali ini dalam sejarah gubernurnya dijemput warganya." tulis Neng Wirdha, Minggu, 17 Oktober 2022.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Ucapan Terima Kasih

Instagram Stories Neng Wirdha di momen perpisahan Anies Baswedan sebagai Gubernur DKI Jakarta
Instagram Stories Neng Wirdha di momen perpisahan Anies Baswedan sebagai Gubernur DKI Jakarta

Neng Wirdha melihat perubahan di Ibu Kota semenjak ditangani pria yang kini diusung Partai NasDem sebagai Presiden di Pemilu Presiden (Pilpres) 2024.

Karena itu, ia juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Anies atas kinerja dan jerih payah membangun Jakarta.

"Amiin Terimakasih Bapak Gubernurku Pak Anies Baswedan, Barakallahu," tulis neng Wirdha.

 


Perpisahan

Anies Baswedan Resmikan Halte Transjakarta Bundaran HI
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memberikan keterangan saat meresmikan Halte TransJakarta Bundaran HI, Jakarta, Sabtu (15/10/2022). "Pada hari ini Sabtu, 15 Oktober, Halte Transjakarta secara resmi dinyatakan digunakan," kata Anies Baswedan di lokasi, Sabtu, 15 Oktober 2022. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Sebelumnya, Anies melakukan perpisahan sebagai Gubernur DKI jakarta bersama para pendukungnya di Balai Kota. Sebelum berpidato, dia mengajak para warga untuk bernyanyi Lagu Maju Tak Gentar bersama-sama.

"Majulah, majulah menang," nyanyi Anies yang dia ulagi tiga kali, di Balai Kota Jakarta, Minggu (16/10/2022).

 


Diteriaki Presiden

Momen Perpisahan Anies Baswedan dan Ahmad Riza Patria di Balaikota Jakarta
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan didampingi Istri Fery Farhati memberikan sambutan saat acara perpisahan di Balai Kota, Jakarta pusat, Minggu (16/10/2022). Pemprov DKI Jakarta bersama relawan menggelar acara perpisahan untuk Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang masa jabatannya berakhir tepat hari ini. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Warga pun menyambutnya dengan meneraikan kata Anies Presiden. Seakan seiya sekata, Mantan Menteri Pendidikan itu menyatakan masih ada pekerjaan lainnya setelah meninggalkan jabatan Gubernur DKI Jakarta ini.

"Satu Babak berakhir, mari kita sambut babak berikutnya," ungkap dia.

"Kerja untuk Indonesia tidak akan pernah berhenti di tempat ini," sambungnya.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya