Liputan6.com, Jakarta Penjualan awal tiket laga FIFA Matchday antara Timnas Indonesia vs Argentina telah dibuka pada Senin, 5 Juni 2023, pukul 12.00 WIB. Namun tanpa butuh waktu lama, tiket pertandingan paling ditunggu para pecinta sepak bola Tanah Air itu sudah ludes alias habis terjual tak sampai 15 menit, melansir Bisnis Liputan6.com, Senin (5/6/2023).
Kabar tersebut juga turut disampaikan oleh Menteri BUMN sekaligus Ketua PSSI Erick Thohir. Melalui unggahan bersama di Instagram, Erick Thohir dan PSSI mengumumkan ludesnya tiket FIFA Match Day: Indonesia vs Argentina seperti disampaikan di atas. Ungkapan terima kasih serta pengumuman jadwal penjualan selanjutnya untuk umum pun ikut disampaikan.
Baca Juga
Menariknya, dari pengumuman tersebut, terselip komentar Alvin Faiz, putra mendiang Ustaz Arifin Ilham. Alvin Faiz mengungkapkan rasa syukurnya sudah mengantongi tiket pertandingan Timnas Indonesia Vs Argentina yang akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada 19 Juni 2023 mendatang.
Advertisement
Komentar dari Alvin Faiz tersebut ramai ditanggapi oleh puluhan warganet yang beberapa di antaranya mengungkapkan kesedihan mereka lantaran gagal mendapatkan tiket. Alvin pun tampak aktif membalas beberapa komentar tanggapan tersebut.
Pengumuman Erick Thohir dan PSSI Soal Tiket Timnas Indonesia Vs Argentina
Dalam pengumumannya, PSSI bersama Erick Thohir memberi ancang-ancang bagi insan sepak bola untuk bisa war ticket pada Selasa (6/6/2023) dan Rabu (7/6/2023).
"Penjualan tiket FIFA Match Day: Indonesia vs Argentina di hari pertama khusus nasabah BRI telah habis dalam waktu 15 menit. Terima kasih banyak atas antusiasnya, sobat Garuda," tulis PSSI melalui akun Instagram resmi mereka sambil menyertakan akun @erickthohir, Senin (5/6/2023).
"Penjualan tiket untuk umum akan dimulai pada 6-7 Juni 2023 melalui website PSSI.org dan Tiket.com #KitaGaruda #GarudaMendunia," sambung mereka.
Advertisement
Ungkapan Syukur Alvin Faiz Bisa Dapat Tiket Timnas Indonesia Vs Argentina
Tak lama setelah pengumuman tersebut disampaikan melalui Instagram, Alvin Faiz langsung berkomentar mengungkapkan rasa syukurnya bisa kebagian tiket.
"Alhamdulillah dapet😭," tulis Alvin singkat, hingga mendapat balasan dari puluhan warganet.
"Agu gak dapet bang 😭," kata seorang warganet.
"Kita sama pak, sama sama fens nya messi, tapi saya gk dpt tiket nya😢," tulis yang lain.
"Wah akhirnya bang Alvin bisa liat idolanya, Jan lupa ntr foto bareng yak bang 😍😂," tulis warganet lainnya.
Pengalaman Tak Kebagian Tiket Timnas Indonesia Vs Argentina karena Ludes Terjual
Berdasarkan pengalaman tim Bisnis Liputan6.com saat mencoba ikut war tiket laga Indonesia vs Argentina dengan membeli langsung melalui website resmi dibuka di Tiket.com, penjualan tiket sudah ludes terjual kurang dari 15 menit.
Sebelum membeli tiket, calon pembeli diminta mendaftarkan diri di website pembelian. Kemudian diminta ke masuk ke menu pembelian FIFA Matchday antara Timnas Indonesia vs Argentina.
Muncul beragam pilihan harga dari Rp 600 ribu sampai Rp 4,25 juta. Peserta kemudian diminta mengisi sedikit data berupa nama, email dan nomor KTP. Pembelian tiket ini berlaku 1 KTP untuk 2 orang.
Ketika sudah memilih tiket sesuai keinginan, tim Bisnis Liputan6.com mencoba melakukan pembayaran. Ternyata dari sini terdapat berkali-kali permintaan untuk mencoba pembayaran. Lalu sekitar setengah jam, barulah bisa masuk ke menu yang malahan menunjukkan bahwa semua tiket sudah ludes terjual.
Advertisement