Viral Lagi Billy Syahputra Bongkar Perselingkuhan Syahnaz Sadiqah, Adik Olga Syahputra Sebut Ikut Jadi Korban

Billy Syahputra menyebut Syahnaz Sadiqah pernah selingkuh saat masih pacaran dengannya.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 22 Jun 2023, 10:06 WIB
Diterbitkan 22 Jun 2023, 10:06 WIB
[Bintang] Raffi Ahmad
Raffi Ahmad foto bersama dengan Syahnaz Sadiqah dan Jeje Govinda serta Billy Syahputra (Instagram/@raffinagita1717)

Liputan6.com, Jakarta Gara-gara Syahnaz Sadiqah diisukan selingkuh dengan Rendy Kjaernett, video-video lama yang menyangkut adik Raffi Ahmad itu kembali viral. Salah satunya saat ia menjadi bintang tamu The Sultan.

Dalam kesempatan itu, Syahnaz Sadiqah menjadi bintang tamu bersama suaminya, Jeje Govinda, Billy Syahputra juga ada di sana. Syahnaz dan Billy lantas membicarakan penyebab hubungan mereka kandas di masa lalu.

Mulanya, ibu dua anak ini dengan bangga menyebut bahwa dia tidak pernah terlibat cinta lokasi dengan lawan mainnya. Adik Almarhum Olga Syahputra itu tidak setuju dengan statement Syahnaz. 

"Cinta lokasi itu enggak pernah di kamus hidup aku. Aku mah enggak pernah cinta lokasi," kata Syahnaz Sadiqah dalam acara The Sultan yang potongan videonya diunggah akun TikTok hingga viral.

Billy Bongkar Aksi Perselingkuhan Syahnaz

8 Momen Kebersamaan Syahnaz Sadiqah dan Rendy Kjaernett, Diduga Berselingkuh
Syahnaz Sadiqah dan Rendy Kjaernett (Sumber: Instagram/toraja_id)

Billy Syahputra langsung menarik tangan Raffi Ahmad yang saat itu bertindak sebagai presenter. Komedian berusia 32 tahun itu ngadu soal kelakuan adik Raffi saat mereka masih menjalin hubungan asmara serkitar tahun 2014.

"Waktu saya sama dia, Pak, dia tiba-tiba selingkuh sama lawan mainnya di lokasi. Setelah itu pacarnya diselingkuhi lagi sama ini orang (Jeje)" kata Billy Syahputra.

Kelakuan Syahnaz Mirip Raffi?

Billy Syahputra dan Syahnaz
Billy Syahputra dan Syahnaz (Foto: Via TikTok/ @erly_bs16)

Alih-alih marah saat mendengar aduan soal tingkah adiknya, Raffi Ahmad seolah-olah terlihat bangga. Menurutnya kelakuan sang adik bungsu tidak jauh berbeda dengan dirinya.

"Berarti kamu sama dia, selingkuh sama pemain sinetron, setelah sama pemain sinetron selingkuh sama dia? (Jeje) Kamu Raffi Ahmad," kata suami Nagita Slavina sambil senyum.

Dugaan Perselingkuhan Dispill Istri Rendy

Diberitakan sebelumnya, isu perselingkuhan ini disebarkan istri Rendy Kjaernett, Lady Nayoan. Dia membeberkan sejumlah chat mesra antara Syahnaz Sadiqah dan Rendy Kjaernett. Mereka bertukar pesan melalui aplikasi ojek online.

Lady menyebut dugaan perselingkuhan itu terjadi sejak 2022, ketika dirinya tengah hamil. Aksi keduanya sudah ketahuan oleh pasangan masing-masing.

Infografis 7 Gelagat Pria Ketika Selingkuh via Ponsel
Infografis 7 Gelagat Pria Ketika Selingkuh via Ponsel. (Liputan6.com/Lois Wilhelmina)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya