Bahagianya Influencer Muhammad Hidayattollah Dapat Verifikasi Resmi dari Aplikasi Milik Mark Zuckerberg

Muhammad Hidayattollah atau Dayat El baru saja dapat contreng biru atau verifikasi resmi dari Instagram, aplikasi yang dipayungi Meta milik Mark Zuckerberg.

oleh Wayan Diananto diperbarui 10 Nov 2023, 22:47 WIB
Diterbitkan 10 Nov 2023, 21:20 WIB
Muhammad Hidayattollah
Muhammad Hidayattollah atau Dayat El baru saja dapat contreng biru atau verifikasi resmi dari Instagram, aplikasi yang dipayungi Meta milik Mark Zuckerberg. (Foto: Dok. Koleksi Pribadi Muhammad Hidayattollah)

Liputan6.com, Jakarta Muhammad Hidayattollah atau yang akrab disapa Dayat El sedang bungah. Pasalnya, ia baru saja dapat contreng biru atau verifikasi resmi dari Instagram, aplikasi yang dipayungi Meta milik Mark Zuckerberg, Rabu (8/11/2023).

Influencer dengan 33 ribuan pengikut ini berbagi cerita soal bagaimana contreng biru itu didapat tanpa membayar biaya bulanan. Usaha untuk dapat verifikasi diperjuangkan sejak enam bulan silam.

“Kabar ini membuat saya gembira dan makin semangat bermedsos. Saya bersyukur, sudah sekitar 6 bulan saya ajukan, tepat tanggal 8 November 2023 saya dapat notifikasi diterima,” kata Muhammad Hidayattollah.

Ia mengakui, ada cara instan dapat contreng biru yakni bayar biaya berlangganan 100 ribu hingga 130 ribu per bulan. Muhammad Hidayattollah sempat membayar sambil menanti kepastian verifikasi dari Instagram.

 

Belum Dapat Kepastian

Muhammad Hidayattollah. (Foto: Dok. Koleksi Pribadi Muhammad Hidayattollah)
Muhammad Hidayattollah. (Foto: Dok. Koleksi Pribadi Muhammad Hidayattollah)

Lewat pernyataaan tertulis yang diterima Showbiz Liputan6.com, Kamis (9/11/2023), ia menjelaskan alasannya berlangganan, “Agar tak terlalu kecewa karena sudah menunggu, tapi belum dapat kepastian.”

Mendapat centang biru anugerah tersendiri bagi Muhammad Hidayattollah. Pasalnya tahun depan ia mencalonkan diri sebagai anggota DPD RI wilayah Kalimantan Selatan. Verifikasi menambah kepercayaan dari masyarakat terhadap apa yang akan mereka pilih.

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Ini Salah Satu Ikhtiar Saya

Muhammad Hidayattollah atau Dayat El
Muhammad Hidayattollah atau Dayat El tak asing di jagat maya. Punya 30 ribuan pengikut di Instagram, influencer 24 tahun ini bakal calon DPD RI termuda. (Foto: Dok. Instagram @dayat.el)

“Ini salah satu ikhtiar saya dalam memberi kepercayaan untuk masyarakat. Saya ingin menyapa warga Kalsel dari darat maupun udara. Darat maksudnya lewat tatap muka. Udara yakni bertegur sapa lewat medsos,” Muhammad Hidayattollah menyambung.

Terkait upaya melenggang ke DPD, ia mengaku ogah mengumbar banyak janji. Muhammad Hidayattollah percaya janji adalah utang. Utang harus ditepati. Ia mengaku siap menang maupun kalah.

Siap Menang, Siap Kalah

Muhammad Hidayattollah atau Dayat El. (Foto: Dok. Instagram @dayat.el)
Muhammad Hidayattollah atau Dayat El. (Foto: Dok. Instagram @dayat.el)

Muhammad Hidayattollah meyakini menang kalah semua bagian dari takdir Tuhan. “Saya tidak akan menebar banyak janji. Insyaallah langsung memberi bukti,” ia membeberkan

“Kuncinya adalah sebelum ikut serta saya menyiapkan ruang untuk menang dan kalah. Artinya baik menang dan kalah saya siap,” Muhammad Hidayattollah mengakhiri.

Infografis Kenaikan Jumlah Pengguna Media Sosial di Indonesia
Infografis Kenaikan Jumlah Pengguna Media Sosial di Indonesia. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya