Liputan6.com, Jakarta Ada banyak kenangan tak terlupakan saat syuting serial Pacarku Jinny yang dikenang Rebecca Klopper. Menjelang syuting berakhir, ia jalan-jalan ke mal dan menjalani perawatan trading alis untuk menghadiri sebuah acara.
Setelah trading alis, wajahnya kemerahan. Apes, di mal itu Rebecca Klopper tak sengaja berpapasan dengan lawan mainnya di serial Pacarku Jinny, Imran Ismail yang memerankan Beno. Keesokan harinya syuting berlanjut.
Advertisement
Mendapati alis Rebecca Klopper berubah, sutradara Anggy Umbara marah. Di lokasi syuting, ia mempermasalahkan ketidakkonsistenan alis karakter Mandy, yang diperankan Rebecca Klopper. Walhasil sang aktris sampai dibentak-bentak.
Advertisement
“Aku trading alis di mal Jakarta sini dan apesnya ketemu sama Imran, di mal itu aku papasan. Memang aku orangnya sensitif mukanya. Jadi, habis trading merah banget dan dijadiin cengcengan sama Ibam,” katanya.
Dibentak-bentak
Berbincang dengan Showbiz Liputan6.com di Jakarta Selatan, Rabu (22/1/2025), Rebecca Klopper menjelaskan, rupanya Imran Ismail jadi cepu yang mengadu ke Anggy Umbara. Keduanya lantas bersekongkol mengerjai Rebecca Klopper.
“Sebenarnya enggak ada yang tahu dan notice kalau kita enggak ketemu. Tiba-tiba besoknya pas syuting, (aku) dimarahi, dibentak-bentak, kayak: Kenapa ini beda alisnya? Ternyata dia (Anggy Umbara) tahu dari Ibam,” Rebecca Klopper mengenang.
Advertisement
Mau Nangis 2 Detik Lagi
“Sumpah aku kayak, takut banget. Mau nangis itu 2 detik lagi,” akunya. Maklum, Rebecca Klopper belum tahu detail sifat Anggy Umbara di lokasi syuting. Sadar kena prank, pemeran Mandy dalam WeTV Original Pacarku Jinny pun menarik napas lega.
Dalam kesempaan itu, Rebecca Klopper menjelaskan tokoh Mandy partner kerja Andra (Anrez Adelio) yang ambisius, telaten dalam bekerja namun licik dan menghalalkan segala cara untuk mendapatkan kemauannya.
Daftar Pemain Pacarku Jinny
Rebecca Klopper menyebut Mandy beda 180 derajat dengan sifatnya sehari-hari. “Aku beda sih, amit-amit kalau sama. Mandy antagonis banget menurut aku. Jangan sampai ada orang yang karakternya seperti itu,” Rebecca Klopper mengakhiri.
Berikut daftar lengkap pemain Pacarku Jinny:
Caitlin Halderman sebagai Lila
Ria Ricis sebagai Krissy
Anrez Adelio sebagai Andra
Rebecca Klopper sebagai Mandy
Imran Ismail sebagai Beno
Kevin Faulky sebagai Nicholas
Devina Kirana sebagai Anita
Aditya Herpavi sebagai Awang
Advertisement