Alexandra Gottardo buka-bukaan soal kecantikan. Diakui oleh mantan kekasih Tyo Nugros ini dirinya justru tak pernah melakukan perwatan khusus. Padahal, tak ada yang meragukan kecantikannya. Menurut Alexandra, dirinya hanya melulur sedikit tubuhnya agar tetap terlihat cerah.
"Aku nggak ada perawatan khusus, kalau treatment paling aku panggil orang yang biasa melulur aku ke rumah," ujar Alexandra Gottardo ditemui di Jakarta Fashion Week 2014, Senayan City, Jakarta, Rabu (23/10/2013).
Dan siapa sangka, cewek kelahiran 9 Januari 1985 ini paling takut untuk disuntik kecantikan. Hal itu yang paling dihindari Alexandra tiap kali melakukan perawatan.
"Dan aku bukan tipe wanita yang suka suntik vitamin C, aku nggak pernah suntik-suntik vitamin C. Takut banget untuk melakukan hal itu," katanya.
Pemain film Medley ini pun sengaja membiarkan kulitnya tetap terlihat eksotis. Dirinya juga tak tertarik dengan metode suntik putih yang kini sedang ngetrend di kalangan selebritis.
"Apalagi sekarang banyak suntik putih, itu benar-benar nggak minat banget. Karena aku nggak mau putih, aku lebih menghargai dan mencintai warna kulit yang aku miliki sekarang," tutupnya. (fei)
"Aku nggak ada perawatan khusus, kalau treatment paling aku panggil orang yang biasa melulur aku ke rumah," ujar Alexandra Gottardo ditemui di Jakarta Fashion Week 2014, Senayan City, Jakarta, Rabu (23/10/2013).
Dan siapa sangka, cewek kelahiran 9 Januari 1985 ini paling takut untuk disuntik kecantikan. Hal itu yang paling dihindari Alexandra tiap kali melakukan perawatan.
"Dan aku bukan tipe wanita yang suka suntik vitamin C, aku nggak pernah suntik-suntik vitamin C. Takut banget untuk melakukan hal itu," katanya.
Pemain film Medley ini pun sengaja membiarkan kulitnya tetap terlihat eksotis. Dirinya juga tak tertarik dengan metode suntik putih yang kini sedang ngetrend di kalangan selebritis.
"Apalagi sekarang banyak suntik putih, itu benar-benar nggak minat banget. Karena aku nggak mau putih, aku lebih menghargai dan mencintai warna kulit yang aku miliki sekarang," tutupnya. (fei)