Viral Video Driver Ojek Online Nyetir Sambil Main Gitar

Di Surabaya, Jawa Timur viral video pengendara ojek online (ojol) yang menyetir sambil bermain gitar menggunakan kedua tangannya.

oleh Liputan6.com diperbarui 04 Des 2019, 23:30 WIB
Diterbitkan 04 Des 2019, 23:30 WIB
20511218-Ilustrasi Ojek Online
Ilustrasi Ojek Online (Liputan6.com/Johan Fatzry)

Liputan6.com, Jakarta - Di Surabaya, Jawa Timur viral video pengendara ojek online (ojol) yang menyetir sambil bermain gitar menggunakan kedua tangannya.

Hal ini diketahui dari unggahan instagram @ngumpulreceh. Dalam keterangan unggahan disebutkan,“Definisi santuy yang sesungguhnya”. Video tersebut pun kembali diunggah dalam akun instagram @dishubsurabaya.

Admin @dishubsurabaya pun menulis caption yang berpesan kalau bercanda boleh saja tetapi tidak sampai mencelakai diri sendiri.

"Pesan mimin, santai silahkan, bercanda silahkan. Tp jangan sampai melakukan sesuatu hal ‘unfaedah’ yang bisa mencelakai diri sendiri atau orang lain,” tulis admin @dishubsurabaya.

Dalam video pendek berdurasi 10 detik itu terlihat pengendara ojek online memakai jaket sedang menunggangi motornya. Tangannya yang seharusnya memegang stir motor, digunakannya untuk memetik gitar yang dibawanya. Alhasil, pengemudi ojol tersebut malah bermain gitar dengan gayanya yang santai.

Pemandangan yang tak biasa tersebut langsung mengundang perhatian warga sekitar dan warganet. Setelah dua hari diunggah terhitung sampai 4 Desember 2019, postingan tersebut sudah ditonton sebanyak 258.754 akun dan disukai sebanyak 49.637 akun di instagram @ngumpulreceh.

Selain itu, video ini dibanjiri oleh 1.350 komentar. Beragam komentar dilontarkan oleh warganet, seperti:

"Ngarepe royal... Suroboyo santuy " - @mpn_2

"Sambil nyari orderan biar ga bosen " - @sunu_ghani12

"Tolong ini bapanya siapaaaa🤣" - @syayyidah_zulfa

 

 

(Shafa Tasha Fadhila - Mahasiswa PNJ)

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya