Masjid Al Akbar Ajak Warga Surabaya Ngabuburit Ramadan, Dakwah dan Mengaji

Masyarakat juga bisa mengikutinya secara daring dari rumah masing-masing karena disiarkan secara streaming atau langsung melalui kanal YouTube.

oleh Liputan6.com diperbarui 20 Apr 2021, 17:22 WIB
Diterbitkan 20 Apr 2021, 17:22 WIB
Masjid Nasional Al Akbar Surabaya
Masjid Nasional Al Akbar Surabaya (Sumber: simas.kemenag.go.id)

Liputan6.com, Surabaya - Masjid Nasional Al Akbar Surabaya mengajak umat Islam untuk "ngabuburit" atau menanti waktu buka puasa bersama dengan mengikuti kegiatan dakwah dan mengaji.

Juru Bicara Masjid Nasional Al Akbar Surabaya Helmy M Noor menjelaskan kegiatan yang diberi nama "Ngabuburit Ramadan 1442 Hijriah" itu digelar setiap sore setelah waktu Ashar.

"Dimulai dengan Tadarus Murottal pada pukul 15.00 hingga 16.00 WIB. Setelah itu dilanjutkan dengan 'Ngaji ngabuburit' sembari menunggu adzan Maghrib,” katanya saat dikonfirmasi di Surabaya, Senin, 19 April 2021.

Ia menandaskan pemateri Tadarus Murottal dan Ngaji Ngabuburit berbeda-beda setiap harinya, yaitu dengan bergantian mengundang ulama terbaik dan ternama asal wilayah Jawa Timur, dilansir dari Antara.

"Kegiatan ini sebagai sebuah ikhtiar bagaimana kita tetap berdakwah meski masih dalam suasana pandemi virus corona atau COVID-19," ujarnya.

Selain itu, lanjut Helmy, kegiatan ini sekaligus sebagai sebuah implementasi konversi dari dakwah konvensional menuju dakwah digital di Masjid Al Akbar Surabaya.

Dengan begitu, jamaah bisa mengikuti ngabuburit dengan datang langsung ke masjid terbesar kedua di tanah air itu. "Masyarakat juga bisa mengikutinya secara daring dari rumah masing-masing karena disiarkan secara streaming atau langsung melalui kanal media sosial YouTube," ucap Helmy.

Saksikan Video Menarik Berikut Ini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya