Caleg DPD Jatim Lia Istifhama: Khofifah Contoh Politikus Perempuan yang terus Berkiprah dan Berkarya

Calon DPD RI Jatim Lia Istifhama menyatakan, hadirnya politisi perempuan merupakan bentuk nyata kesadaran peran bahwa kaum perempuan memiliki peran signifikan untuk membawa dan menjaga kebaikan di tengah masyarakat.

oleh Tim Regional diperbarui 04 Des 2023, 07:14 WIB
Diterbitkan 04 Des 2023, 07:05 WIB
Calon DPD RI Jatim Lia Istifhama. (Istimewa)
Calon DPD RI Jatim Lia Istifhama. (Istimewa)

 

Liputan6.com, Surabaya - Calon DPD RI Jatim Lia Istifhama menyatakan, hadirnya politisi perempuan merupakan bentuk nyata kesadaran peran bahwa kaum perempuan memiliki peran signifikan untuk membawa dan menjaga kebaikan di tengah masyarakat.

"Kita contohkan Ibu Gubernur Khofifah Indar Parawansa, beliau menjadi tokoh sentral kaum perempuan untuk terus berkiprah dan berkarya. Beliau mengajak kita semua terus berlari tanpa menjadikan pertambahan usia sebagai batasan," kata Ning Lia, Minggu (3/12/2023).

Lia melanjutkan, dari Bu Khofifah, masyarakat diingatkan bahwa hidup adalah proses.

"Saat beliau kini menjadi orang nomor satu di Jawa Timur, yang melekat dalam diri beliau justru terus bekerja dan turun untuk menabur kemaslahatan. Ini kan keren sekali dan contoh nyata bagaimana kesadaran peran adalah kewajiban kita semua, terutama kaum perempuan," imbuh Lia.

Aktivis yang menggaungkan bangun peran tanpa jabatan ini menegaskan bahwa kesadaran peran dapat dicapai dalam banyak ruang, salah satunya politik.

“Kalau kita berbicara politik dan power, maka kita harus tahu, power is a means, not an end. Kekuasaan adalah sarana kemaslahatan, bukan akhir capaian. Ini sangat jelas dibentuk nyata oleh Ibu Khofifah. Ini menjadi stimulus kita semua, agar meneladani dengan masuk ke banyak ruang publik, diantaranya politik,"jelasnya.

Tokoh Muda Nahdliyin Inspiratif versi Forkom Jurnalis Nahdliyin ini mengatakan, melalui ruang politik, kaum perempuan bisa lebih brave, berani, dan lebih speak up karena tuntutan politisi adalah belajar dan terus belajar. Inilah dorongan kuat kenapa politisi perempuan selalu percaya diri dan tangguh.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Cantik Berpolitik

Ilustrasi Pemilu Pilkada Pilpres (Freepik)
Ilustrasi Pemilu/Pilkada/Pilpres (Freepik)

Putri Tokoh Nahdliyin KH Masykur Hasyim tersebut menekankan makna cantik dalam dunia politik. Menurutnya, semua kaum perempuan yang terjun di dunia politik, memiliki makna cantik.

"Cantik di sini adalah kecantikan yang muncul secara alami, atau inner beauty yang lahir karena ketegasan, kecerdasan, dan ketangguhan menghadapi dinamika politik. Jadi, semua politisi perempuan itu cantik,” pungkasnya.

Infografis Deklarasi Kampanye Pemilu Damai 2024. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Deklarasi Kampanye Pemilu Damai 2024. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya