Sebastian Vettel (3 Juli 1987) merupakan pembalap profesional Formula One asal Jerman. Vettel adalah salah satu pembalap muda yang paling berprestasi. Sewaktu di Red Bull Racing, pria kelahiran Heppenheim, Jerman Barat ini memenangkan kejuaraan F1 empat kali berturut-turut; tahun 2010, 2011, 2012, dan 2013. Saat ini Vettel tergabung dalam tim Ferrari.
Karir balap Vettel dimulai saat ia berumur 8 tahun; Vettel kecil sudah mengikuti balap karts. Di umur 11 tahun, penggemar The Beatles ini sudah bergabung di tim junior Red Bull. Banyak meraih prestasi yang baik, karir Vettel berlangsung mulus. Tahun 2005 ia sudah tergabung di ajang balap Formula 3. Selang setahun ia sudah pamer kemampuannya di Formula One bersama BMW Sauber. Vettel disebut sebagai pembalap paling muda di umur 19 tahun 53 hari.
Julukan Vettel adalah Baby Schumi yang disebabkan oleh gaya membalapnya yang mirip dengan Sang Legenda juara dunia F1 7 kali, Michael Schumacher. Vettel sempat menjadi pembalap F1 termuda yang meraih poin pada GP AS 2007 sebelum rekor ini dipecahkan oleh Daniil Kvyat pada musim 2014.
Pada 30 September 2007 di Fuji, ia menjadi pembalap F1 termuda yang memimpin lomba. Selanjutnya pada GP Italia 2008 ia mencetak sejarah lain ketika menjadi pembalap F1 termuda yang meraih pole positiondan mencetak kemenangan keesokan harinya. Vettel juga menjadi pembalap termuda yang meraih kemenangan untuk dua tim dalam dua tahun berurutan.
Pada 14 November 2010 Sebastian Vettel akhirnya tampil sebagai juara dunia F1 termuda dalam sejarah setelah memenangi balapan di Abu Dhabi. Ia menjadi juara dunia dalam usia 23 tahun dan 134 hari dan memecahkan rekor sebelumnya yang dicatat Lewis Hamilton pada musim 2008 dalam usia 23 tahun dan 300 hari. Rekor itu pun semakin ia pertajam dengan menjadi juara dunia F1 ganda termuda dalam sejarah di musim 2011 dalam usia 24 tahun dan 98 hari, memecahkan rekor sebelumnya atas nama Fernando Alonso yang dicatat di musim 2006 dalam usia 25 tahun dan 85 hari.
Sebastian Vettel Pensiun dari F1
Juara dunia empat kali Sebastian Vettel memutuskan pensiun dari ajang Formula 1 atau F1. Pembalap asal Jerman tersebut meninggalkan balapan jet darat agar memilih fokus pada keluarga.
Pengumuman ini disampaikan Vettel melalui akun Instagram-nya, Kamis (28/7/2022). Dalam penyataan tersebut, Vettel mengaku bahwa tujuan hidupnya kini beralih dari lintasan balap ke rumah.
"Dengan ini saya mengumumkan pengunduran diri saya dari F1 setelah musim 2022," ujarnya.
"Saya mencintai olahraga ini, yang saya ingat ini adalah pusat hidupku selama ini," bebernya.
"Namun seberapa besarnya kehidupan saya di atas lintasan, saya juga punya kehidupan di luar itu dan menjadi pembalap bukanlah identitasku satu-satunya," kata pria berusia 35 tahun itu menambahkan.
Sebastian Vettel telah menjadi pembalap Formula 1 sejak 2007 lalu. Sepanjang kariernya, Vettel berhasil memenangkan empat gelar juara dunia pada rentang waktu tahun 2010 hingga 2013.
Musim ini, Vettel memperkuat tim Aston Martin. Namun prestasinya tidak terlalu baik. Mantan pembalap Ferrari dan Red Bull tersebut hanya berada di urutan ke-14 klasemen pembalap F1.
Respons Pembalap F1 Soal Sebastian Vettel Pensiun
Keputusan Vettel meninggalkan balapan F1 tentu bakal meninggalkan kerinduan bagi para pencinta adu kebut jet darat tersebut. Vettel seperti diketahui menempati urutan ketiga dalam daftar pemenang sepanjang masa, di belakang juara tujuh kali Lewis Hamilton (103) dan Michael Schumacher (91), dengan 53 kemenangan. Kemenangan terakhirnya adalah bersama Ferrari di Monza pada 2019.
Rasa kehilangan juga dirasakan oleh sesama pembalap F1 lainnya.
"Saya sangat sedih Anda pergi, tetapi pada saat yang sama bersemangat untuk Anda dan babak baru dalam hidup Anda," kata Mick Schumacher, seorang pengemudi Haas dan putra Michael Schumacher.
"Kamu telah dan masih menjadi orang yang penting bagiku dan aku berterima kasih atas persahabatan kita. Terima kasih atas semua yang telah Anda sumbangkan untuk olahraga yang kita berdua cintai, aku tidak sabar menunggu balapan terakhir kita bersama. Terima kasih, Seb — kamu adalah inspirasi."
Berita Terbaru
Resep Cilok Kenyal Empuk: Panduan Lengkap Membuat Jajanan Favorit
Makan Bergizi Gratis, PSI: Dapur Penyedia Makanan Makin Tingkatkan Kualitas
Diguyur Hujan Salju, Pendukung Presiden Yoon Suk Yeol Tetap Berunjuk Rasa Tolak Penangkapan
Irigasi Premium Bendungan Pidekso Bikin Petani Wonogiri Punya 3 Kali Masa Tanam
VIDEO: Manchester United dan Bursa Transfer, Pemain Mana yang Berpotensi Dilego?
Transaksi Kripto Tembus Rp 556,63 Triliun dari 22 Juta Investor
11 Tips Menulis Resolusi Tahun 2025 yang Realistis dan Bikin Mudah Tercapai
Liverpool Jual Mahal, Manchester United Ketiban Apes di Januari 2025
Mimpi Biaya Haji 2025 Bisa Lebih Murah, Ini yang Perlu Dipangkas Versi Anggota DPR
Rahasia Menumbuhkan Minat Baca Anak, Salah Satunya Pendampingan Dewasa
Apple Tawarkan Diskon iPhone di Tiongkok, Buat Saingi Huawei?
Perusahaan-Perusahaan Tiongkok bakal Pamerkan Mobil Terbang hingga Produk AI di CES 2025