Film Horor
Film The Doll yang merupakan salah satu film horor Indonesia besutan sutradara Rocky Soraya, dibintangi oleh Shandy Aulia dan Denny Sumargo. Ini ketiga kalinya mereka dipasangkan bersama setelah sebelumnya dalam film 308 dan Mall Klender.
Sinopsis
Film horor Indonesia The Doll Mengisahkan tentang sepasang suami istri bernama Daniel (Denny Sumargo) dan Anya (Shandy Aulia), yang baru pindah rumah ke Bandung Jawa Barat (Jabar). Suatu ketika, Daniel tanpa sengaja membawa pulang boneka dari lokasi proyek tempat ia bekerja. Anya pun dengan senang hati menyimpannya di rumah.
Tapi seorang tetangganya yang bernama Niken (Vitta Mariana) terkejut melihat boneka itu. Berdasarkan penglihatannya, dulu boneka itu adalah milik seorang anak kecil bernama Uci, yang meninggal ketika ia dan seluruh keluarganya dibunuh secara keji dalam sebuah perampokan.
Dari situlah keanehan demi keanehan mulai terjadi di rumah Daniel dan Anya. Mulai dari si boneka yang pindah tempat sendiri, bel pintu yang berbunyi sendiri, sampai suara anak kecil terdengar di malam hari.
Pemeran
- Shandy Aulia sebagai Anya
- Denny Sumargo sebagai Daniel
- Sara Wijayanto sebagai Bu Laras
- Vitta Mariana sebagai Niken
- Annette Edoarda sebagai Rani

Berita Terbaru
Apa Tujuan Penulisan Drama? Memahami Esensi dan Manfaatnya
Hasil BRI Liga 1 2024/2025: Malut United Menang Tipis Lawan PSS
Wamendagri Sebut Ada Kepala Daerah yang Bergabung Retret dalam Waktu Dekat
9 Jenis Kecerdasan Anak & Cara Mengembangkannya, Setiap Anak Istimewa
Ketua Bawaslu Sebut Politik Uang dan Hoaks Musuh Utama Saat Pemilu
Sambut Ramadan 1446 H, Muhammadiyah Imbau Jadikan Bulan Berkemajuan dan Memajukan
Generasi Baby Boomer Jadi Paling Kaya di Indonesia, Kok Bisa?
Demi Gaet Bomber Tajam Newcastle United, Liverpool Ajukan Proposal Tukar Guling
Anggun C Sasmi Buktikan Dukungan ke Gaza Lebih dari 10 Tahun Lalu, Bakal Laporkan Akun yang Menggiring Tudingan Zionis
Tumbuh 11%, BSI Catat DPK Rp 327,45 Triliun
BTN Salurkan Kredit Rp 357,97 Triliun sepanjang 2024
Chiki Fawzi Luncurkan Koleksi Fesyen yang Desainnya Terinspirasi Kebiasaan Harian Marissa Haque