Liputan6.com, Jakarta - Seperti yang diketahui, nama salah satu pakar teknologi informasi (TI) Onno W Purbo disebut-sebut sebagai salah satu kandidat Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) di kabinet pemerintahan Joko Widodo (Jokowi) dan Jusuf Kalla (JK) masa jabatan 2014-2019.
Dukungan pun mulai berdatangan untuk pria lulusan ITB jurusan Teknik Elektro tersebut, yang salah satunya adalah dalam bentuk petisi online. Petisi tersebut di-posting di website change.org dengan judul 'Dukung Onno W Purbo Turun Tangan menjadi Menteri Informasi dan Teknologi'.
Menurut pantauan tim Tekno Liputan6.com, Minggu (27/7/2014), petisi yang di-posting oleh pria asal Malang, Deka Utomo itu saat ini sudah mengumpulkan ratusan pendukung.
Sebelumnya, nama Onno juga turut disebut di Facebook Jokowi Center. Laman itu mengajak masyarakat untuk ikut memberikan masukan siapa saja tokoh yang layak duduk di kabinet Jokowi-JK.
Facebook Jokowi Center juga mengajak warga untuk memberikan suara dalam poling untuk memilih menteri dalam kabinet yang disebut Kabinet Alternatif Usulan Rakyat.
Ada tiga nama calon Menkominfo yang bisa dipilih untuk menggantikan posisi Tifatul Sembiring, yakni Drs Ferry Mursyidan Baldan, Nezar Patria MA, dan Ir Onno W Purbo M.Eng, PHD.
Onno adalah salah satu pakar teknologi informasi (TI) di Indonesia. Kiprahnya di bidang TI sudah tak perlu diragukan lagi. Onno adalah otak di balik pengembangan program RT/RW-Net, yaitu jaringan komputer swadaya masyarakat agar masyarakat dapat menikmati internet murah.
Karya inovatif Onno yang lainnya adalah Wajanbolic dan OpenBTS. Ia juga dikenal sebagai aktivis yang giat menyebarkan penggunaan sistem operasi Linux.
Netizen Ramai-ramai Dukung Onno W. Purbo Jadi Menkominfo
Dukungan untuk menjadikan Onno sebagai Menkominfo mulai berdatangan, yang salah satunya dalam bentuk petisi online.
Diperbarui 27 Jul 2014, 14:23 WIBDiterbitkan 27 Jul 2014, 14:23 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kompolnas Datangi Polres Metro Depok hingga Lokasi Pembakaran Mobil Polisi
Cak Imin Gelar Halalbihalal, Dihadiri Ma'ruf Amin hingga Raffi Ahmad
Komplotan Maling Motor Beraksi di Tebet, Seorang Warga Ditembak saat Kejar Pelaku
Halal Bihalal PAN, Zulhas Tegaskan Peran Strategis Partai Wujudkan Swasembada Pangan
Kubu Ridwan Kamil Akan Hadirkan Ayah Biologis Anak Lisa Mariana ke Bareskrim Polri
Teknologi IPHA Sukses Dongkrak Produksi Padi, Menteri PU Apresiasi Bantuan 1.000 Burung Hantu dari Presiden
Gempa Hari Ini di Akhir Pekan Minggu 20 April 2025, Enam Kali Getarkan Indonesia
Dongkrak Produksi Beras, Menteri PU Serukan Sinergi Lintas Sektor Terapkan Teknologi IPHA
Polres Depok Tetapkan 2 Orang Tersangka Pembakaran Mobil Polisi di Samping TPU Pondok Ranggon
Menteri PU Gelar Panen Demplot dan Pameran Hasil Panen IPHA di Daerah Irigasi Rentang
Pria Tak Dikenal Ancam Warga dengan Busur Panah di Kelapa Gading, Pelaku Diamankan Polisi
5 Fakta Terkait Dapur Makan Bergizi Gratis di Kalibata Sempat Menjerit, Siap Ngebul Lagi