Liputan6.com, Jakarta - Indosat terus berupaya mengembangkan layanan transaksi belanja online melalui layanan e-money miliknya, Dompetku. Kali ini, Indosat bekerjasama dengan layanan media sosial Migme, marketplace Dinomarket.com dan layanan mobile banking platform Faspay.
Melalui kerjasama ini, pelanggan Indosat Dompetku dapat melakukan top up Migme credit yang bisa digunakan untuk membeli virtual gift, stiker dan ikon bergambar. Selain itu, pelanggan dapat menggunakan saldo Dompetku untuk berbelanja di Dinomarket.
Sedangkan kerjasama dengan Faspay diharapkan dapat menarik lebih banyak online merchant untuk bergabung dengan layanan Dompetku. Saat ini, Faspay menghubungkan lebih dari 150 online merchant dari berbagai sektor industri dengan 8 bank dan tiga perusahaan telekomunikasi Indonesia melalui lebih dari 13 channel pembayaran.
Chief Executive Officer (CEO) Indosat, Alexander Rusli, berharap Dompetku dapat membantu pertumbuhan transaksi pembayaran online. Ia pun memastikan Indosat akan terus menghadirkan beragam layanan online merchant bagi pelanggan Dompetku.
"Pembayaran mobile adalah jalan keluar untuk memudahkan belanja online dan melakukan transaksi pembayaran. Karena itu, saya berharap Dompetku dapat memberikan kontribusi untuk hal tersebut," ungkap Alexander di kantor pusat Indosat, Jakarta, Rabu (22/4/2015).
Untuk menggunakan layanan Dompetku, pengguna harus lebih dahulu melakukan pendaftaran Dompetku melalui *789#. Setelah itu pelanggan bisa melakukan pembayaran di layanan Migme, Dinomarket dan Faspay, dengan memilih menu Dompetku sebagai metode pembayaran, kemudian masukkan nomor telepon. Setelah itu, pelanggan akan mendapatkan konfirmasi PIN secara otomatis di ponsel.
Layanan Dompetku adalah layanan uang elektronik (e-money) yang memungkinkan pelanggan menggunakan nomor telepon seluler sebagai nomor akun untuk melakukan transaksi seperti pembelian di merchant atau toko ritel, toko online, pembelian mikro asuransi, pembayaran tagihan dan pengisian pulsa.
Pelanggan Dompetku dapat mengisi saldo Dompetku melalui Galeri Indosat, jaringan ATM Bersama, Alfamart dan Indomaret.
(din/dew)
Gandeng Mitra Baru, Indosat Perluas Layanan Dompetku
Indosat bekerjasama dengan layanan media sosial Migme, marketplace Dinomarket.com dan mobile banking platform Faspay.
Diperbarui 22 Apr 2015, 18:22 WIBDiterbitkan 22 Apr 2015, 18:22 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Gedung Sekolah Rakyat Kota Malang Bakal Manfaatkan Rusunawa Guru
PSG Bidik Pemain Real Madrid! Siap Tebus Rp1,52 Triliun
Persis Solo Taklukkan Persita, Ong Kim Swee Bangga Ukir 2 Rekor
Hasil Piala Sudirman 2025: Rinov/Pitha Menang, Indonesia Bungkam Inggris 5-0
Hasil Liga Italia: Inter Milan Kalah Lagi, Dipermalukan Roma di Giuseppe Meazza
Jepang Luncurkan Visa Digital Nomad, Simak Syarat dan Cara Pengajuannya
Lahan Terbatas jadi Kendala Pembangunan Sekolah Rakyat di Kota Bandung
Pendaki Merbabu Ditemukan Meninggal, Menhut: Mari Utamakan Keselamatan dalam Pendakian
Hasil Liga Inggris: Hojlund Selamatkan Manchester United dari Kekalahan Lawan 10 Pemain Bournemouth
KPK Geledah Lokasi di Kalimantan Barat, Terkait Kasus Korupsi Baru
Ardhito Pramono Buka Konser Boyce Avenue di Jakarta dengan Tiga Lagu Hits
Paus Fransiskus Meninggal, Apakah Akan Dinobatkan Jadi Santo?