5 Smartphone dengan Kamera Terbaik Saat Ini

Smartphone dengan kamera mumpuni telah banyak hadir di pasaran. Tapi mana yang terbaik? Untuk mengetahuinya, intip daftar berikut ini.

oleh Agustinus Mario Damar diperbarui 25 Apr 2016, 00:10 WIB
Diterbitkan 25 Apr 2016, 00:10 WIB
Smartphone kamera
Ilustrasi (gadgetreview)

Liputan6.com, Jakarta - Saat ini smartphone berfitur kamera mumpuni sudah jamak ditemukan di pasaran. Hampir dapat dipastikan produk smartphone andalan dari setiap vendor hadir dengan kualitas kamera lebih dari cukup.

Beberapa di antaranya merupakan pemain-pemain besar, seperti Samsung, Sony, hingga Apple. Namun, banyaknya pilihan smartphone tersebut tak jarang membuat calon pengguna bingung memilih produk yang paling baik.

Untuk itu, berdasarkan informasi yang dihimpun dari Business Insider, Senin (25/4/2016), Tekno Liputan6.com sajikan daftar lima smartphone yang ada di pasaran dengan kamera terbaik saat ini.

5. Sony Xperia Z5
Para vendor smartphone meluncurkan produk mereka dengan berbagai pilihan warna, termasuk Sony.
Xperia Z5 merupakan smartphone andalan Sony yang diperkenalkan di pada tahun lalu. Sony sendiri memang dikenal memiliki lini produk smartphone yang punya keunggulan di sektor kamera.

Berbekal kamera belakang 23MP dan kamera depan 5MP, Sony Xperia Z5 mampu menghasilkan gambar begitu apik. Sayangnya, dalam beberapa kondisi, hasil tangkapan Xperia Z5 cenderung overexpose, sehingga menimbulkan bayangan dan menghalangi cahaya.

LG G5 dan HTC 10

4. LG G5
Ponsel terbaru LG G5 yang mengusung konsep modular.

Sebagai produk baru di tahun ini, LG G5 berhasil mencuri perhatian dengan konsep modular. Tak sekadar itu, LG G5 juga hadir dengan dua kamera belakang untuk panjang fokus yang berbeda.

Di atas kertas, spesifikasi tersebut jelas membuat hasil foto LG G5 akan cenderung lebih baik dari smartphone kebanyakan.

Namun, dalam beberapa kondisi ternyata kamera LG G5 tidak menghasilkan gambar yang dapat dikatakan luar biasa. Kedua lensa yang disediakan terkadang memiliki hasil foto yang cenderung standar.

3. HTC 10
Tampilan smartphone terbaru HTC, HTC 10 (sumber: ibtimes.com)
HTC 10 merupakan smartphone andalan terbaru dari HTC. Perusahaan asal Tiongkok ini dikenal memiliki produk smartphone dengan kamera mumpuni, dan hal itu terjadi juga pada HTC 10.

Mengusung sensor 12,1 megapikel, HTC 10 memiliki kemampuan dynamic range luar biasa. Sayangnya, fitur tersebut kadang tak mampu menjadi penentu kemampuan sebuah kamera. 

Namun, bagi Anda pengguna yang terbiasa mengatur pencahayaan sebelum mengambil gambar, HTC 10 dapat menjadi pilihan.

iPhone 6S/6S Plus dan Samsung Galaxy S7

2. iPhone 6s dan 6s Plus
iPhone 6s dan iPhone 6s Plus (hashgurus.com)

Mengusung teknologi serupa, lensa iPhone 6s dan 6s Plus mungkin sedikit ketinggalan zaman, bila dibandingkan smartphone terbaik Android. Terlebih, seperti menjadi kebiasaan yang terus diulang, iPhone selalu menghasilkan gambar dengan kontras rendah.

Namun, untuk urusan kecerahan, dynamic range, tekstur sinematik, dan kecerdasan, lensa kedua iPhone ini mampu menghasilkan foto lebih baik. Meskipun belum menjadi yang terbaik, hasil jepretan iPhone 6s dan 6s Plus dapat disandingkan dengan hasil foto dari HTC 10 dan LG G5.

1. Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge
Samsung Galaxy S7 dan Samsung Galaxy S7 Edge. Foto: Liputan6.com/Iskandar

Pertama kali diperkenalkan pada gelaran Mobile World Conggress (MWC) 2016 lalu, kemampuan kamera Galaxy S7 dan S7 berhasil mencuri perhatian. Sederet fitur dan kemampuan sudah disematkan Samsung pada smartphone andalannya ini.

Mulai dari dynamic range terbaik, bukaan terlebar di smartphone, kontras dan tekstur lebih baik, termasuk kemampuan dalam kondisi low-light.

Kemampuan itu belum termasuk autofocus tercepat untuk saat ini, dan kemampuan mengambil gambar di dalam air pada kedalaman tertentu.

(Dam/Why)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya