Liputan6.com, Jakarta - Seperti diketahui, Google telah meluncurkan Android N untuk pengembang (developer) sejak Maret lalu. Google memberikan kesempatan pada para developer untuk melihat versi Android anyar tersebut lebih awal.
Kegiatan ini memang di luar kebiasaan karena versi terbaru Android biasanya dirilis saat konferensi developer tahunan. Namun, ini tetap dilakukan agar sistem operasi itu dapat kompatibel dengan lebih banyak perangkat.
Versi final untuk developer ternyata dirilis lebih awal dari jadwal yang diperkirakan. Google baru saja mengumumkan versi 5 dari Android Nougat Developer Preview telah resmi rilis dan menjadi versi final dari developer preview.
Dikutip dari laman Phone Arena, Selasa (19/7/2016), belum ditemukan perubahan log yang mendasar dari versi final tersebut. Jadi, sulit untuk menemukan perbedaan yang ditampilkan. Pun demikian, Google telah memberikan daftar perbaikan bug dan peningkatan dari versi terakhir ini.
Baca Juga
Versi 4 dari Android N Developer Preview sendiri sudah menyertakan Application Programming Interface (API) versi terakhir. Jadi, developer dapat terus melakukan pembaruan untuk memastikan aplikasinya berjalan lancar.
Hadirnya versi final developer preview ini tentu semakin mendekatkan pengguna dengan jadwal rilis versi akhir Android N.
Google sendiri disebut berencana merilis sistem operasi Android teranyar itu pada kuartal ketiga tahun ini, yang diperkirakan mulai dari Juli sampai akhir September.
Namun, perlu diingat kemungkinan besar versi final tersebut baru akan menyambangi seri perangkat Nexus terlebih dulu. Namun, vendor lain seperti HTC juga diketahui sudah memastikan daftar perangkatnya yang akan mendapat pembaruan Android 7.0.
(Dam/Cas)