Liputan6.com, Jakarta Oppo Indonesia bakal merilis Oppo F9 di Indonesia. Sebelumnya, beberapa negara sudah merilis ponsel anyar tersebut.
Sebelum rilis, Oppo F9 membuat acara ‘OPPO F9 1st Experience’ untuk mengetahui spesifikasi serta tampilan ponsel tersebut, Kamis (16/8).
Baca Juga
Dalam sesi tersebut, Oppo F9 mempunyai dua warna pilihan, yaitu Sunrise Red dan Twilight Blue. Uniknya, pada tampilan belakang ponsel itu terlihat gradasi warna saat terkena cahaya.
Advertisement
Biacara spesifikasi, Oppo F9 mempunyai layar selebar 6,3 Inch Screen, bodi sebesar 90,8 persen screen ratio dengan resolusi 2340x1080. Ponsel itu juga mempunyai 9,5:9 Waterdrop Screen.
Untuk sisi kamera, Oppo F9 mempunyai kamera kamera depan beresolusi 25MP dan untuk kamera utama mengadopsi dual-camera 16MP + 2MP. Sensor kedua digunakan untuk efek bokeh, sementara sensor 16MP memiliki aperture f/1.8.
Selain itu, Oppo F9 memiliki VOOC flash charge. dengan kapasitas baterai 3500 mAh, Oppo F9 mampu mengisi daya selama 5 menit mampu memberikan daya 2 jam untuk menelepon.
Oppo F9 juga mempunyai Smartbar. Fitur itu merupakan pengembangan fitur dari full screen multitasking. Fitur itu bisa diakses dengan dua cara. Pertama dari samping layar pada posisi vertikal dengan menarik dari tepi layar ke kiri, dan menarik melalui sisi notch ke kiri saat posisi horizontal
Penasaran bagaiman bentuknya. Berikut tampilan Oppo F9:
Twilight Blue:
Tampak depan
Tampak samping
Sunrise Red
Tampak samping
Untuk informasi selanjutnya tunggu peresmian Oppo F9 di Indonesia.
(Adv)