Intip Apiknya Hasil Bidikan Kamera Galaxy S10 Plus

Dari serangkaian fitur Galaxy S10 Plus, salah satu yang menarik adalah teknologi kamera yang diklaim lebih cerdas untuk menghasilkan gambar lebih apik.

oleh Andina Librianty diperbarui 25 Feb 2019, 07:30 WIB
Diterbitkan 25 Feb 2019, 07:30 WIB
Galaxy S10 Plus
Tampak depan Galaxy S10 Plus. Liputan6.com/ Andina Librianty

Liputan6.com, Jakarta - Samsung telah mengumumkan seri flagship terbarunya, Galaxy S10, di San Francisco, Amerika Serikat (AS) pada Rabu (20/20/2019). Seri ini hadir dalam tiga varian yaitu Galaxy S10 Plus, Galaxy S10, dan Galaxy S10e.

Galaxy S10 Plus menjadi versi paling premium di antara ketiganya. Perbedaannya antara lain terletak pada ukuran layar, spesifikasi kamera, dan baterai. Dari serangkaian fitur Galaxy S10 Plus, salah satu yang menarik adalah teknologi kamera yang diklaim lebih cerdas untuk menghasilkan gambar dan video lebih apik.

Tim Tekno Liputan6.com sempat menjajal kualitas kamera Galaxy S10 Plus, yang diklaim oleh Samsung sebagai kamera kelas profesional.

Ada tiga keunggulan utama yang ditekankan oleh Samsung dari kameranya ini yaitu terdapat lensa Ultra Wide, bisa merekam video berkualitas tinggi dan sangat stabil, dan teknologi Artificial Intelligence.

Nah untuk melihat beberapa hasil bidikan kamera Galaxy S10 Plus, berikut kami tampilkan hasilnya:

Experience Samsung Galaxy S10 Plus: Ultra wide angle siang hari di luar ruangan. Liputan6.com/Andina Librianty

Untuk pertama kalinya, Samsung menghadirkan lensa Ultra Wide pada seri flagship Galaxy S. Lensa ini hanya ada pada seri Galaxy S10 Plus dan Galaxy S10. Lensa Ultra Wide ini memiliki aperture F2,2.

Fitur Ultra Wide ini memiliki bidang pandang 123 derajat, sehingga sudut pengambilan gambar menjadi lebih luas. Fitur ini sempurna untuk mengabadikan momen seperti di luar ruangan atau acara dengan banyak orang.

Experience Samsung Galaxy S10 Plus: Ultra Wide pada sore hari di luar ruangan. Liputan6.com/Andina Librianty

Experience Samsung Galaxy S10 Plus: Ultra Wide pada siang hari di luar ruangan. Liputan6.com/Andina Librianty

Hasil gambar di kondisi cerah atau cukup cahaya, terlihat apik. Untuk pengambilan gambar dengan kondisi minim cahaya, hanya terlihat sedikit noise saat hasilnya diperbesar.

Experience Samsung Galaxy S10 Plus: Ultra wide angle di ruangan redup. Liputan6.com/Andina Librianty

Telephoto

Galaxy S10 Plus
Tampak belakang Galaxy S10 Plus. Liputan6.com/ Andina Librianty

Galaxy S10+ memiliki tiga kamera belakang, dengan lensa Ultra Wide salah satunya. Selain itu juga ada lensa Telephoto dengan resolusi 12MP dan aperture 2,4. Lensa ini memiliki bidang pandang 45 derajat.

Kemudian Lensa Wide-Angle dengan resolusi 12MP dan aperture F1,5. Bidang pandangnya sebesar 77 derajat.

Experience Samsung Galaxy S10 Plus: Telephoto siang hari di luar ruangan. Liputan6.com/Andina Librianty

Experience Samsung Galaxy S10 Plus: Telephoto sore hari di luar ruangan. Liputan6.com/Andina Librianty

Galaxy S10+ disokong dengan teknologi AI, yang salah satunya berfungsi untuk meningkatkan kualitas kamera. Teknologi ini antara lain hadir melalui fitur Scene Optimizer yang bisa mengenali adegan pengambilan gambar lebih akurat.

30 Adegan

Galaxy S10 Plus
Tampak sisi kanan Galaxy S10 Plus. Liputan6.com/ Andina Librianty

Saat ini, ada 30 adegan yang dapat dikenali seri Galaxy S10, naik dari sebelumnya 20 yang ada pada seri Galaxy S9 dan Note 9. Misalnya ketika pengguna membidik objek berupa "kucing", maka ketika Scene Optimizer diaktifkan, kamera akan mendeteksi scene "Cats" saat pengambilan gambar, sehingga hasilnya bisa menjadi lebih baik.

Selain itu, teknologi tersebut juga hadir melalui Shot Suggestion. Pengguna Galaxy S10 akan ditawarkan rekomendasi komposisi secara otomatis untuk pengambilan gambar.

Experience Samsung Galaxy S10 Plus: Telephoto sore hari di luar ruangan. Liputan6.com/Andina Librianty

Experience Samsung Galaxy S10 Plus: Wide Angle pada malam hari di luar ruangan. Liputan6.com/Andina Librianty

Hasil Kamera Selfie

Samsung Galaxy S10
Menjajal Samsung Galaxy S10 Plus di Indonesia. Liputan6.com/Agustin Setyo Wardani

Mengenai kamera depan, Galaxy S10+ memiliki dual kamera selfie yakni 10MP dengan aperture F1,9, serta 8MP aperture F2,2. Hasil kameranya pun terlihat baik, meski diambil di dalam ruangan dengan kondisi cahaya yang cukup. Warnanya pun terlihat natural.

Experience Samsung Galaxy S10 Plus: selfie camera. Liputan6.com/Andina Librianty

Untuk hasil lebih lengkap, nantikan review performa Galaxy S10+ di Tekno Liputan6.com

Seri Galaxy S10 sudah bisa dipesan di Indonesia pada 22 - 28 Februari 2019 melalui pre-order. Penjualan perdana untuk konsumen akan digelar pada 8 Maret 2019, sehari setelah yang melakukan pre-order mendapatkan pesanan mereka.

(Din/Isk)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya