Jolla, smartphone dengan sistem operasi alternatif Sailfish OS akhirnya resmi meluncur di pasaran. Ponsel besutan mantan karyawan Nokia ini merupakan modifikasi dari Meego, platform berbasis Linux yang sempat dicampakkan Nokia pada tahun 2011.
Smartphone dengan Sailfish OS ini didukung layar 4,5 inci Estrade dengan teknologi qHD IPS dan ditenagai prosesor dual-core 1,4 GHz besutan Qualcomm Snapdragon 400 dengan RAM 1 GB dan memori internal 16 GB. Sebuah kamera depan beresolusi 8 megapiksel (MP) lengkap dengan sebuah LED flash dan 2 MP untuk foto selfie.
Sebagaimana diwartakan sebelumnya, sistem operasi baru ini kompatibel dengan 85.000 aplikasi Android dan telah didukung dengan jaringan 4G. Dengan didukung mantan karyawan Nokia, tidak mengherankan jika salah satu fitur unggulan perusahaan tersebut juga ditemui di ponsel Jolla.
Fitur peta unggulan Nokia HERE yang telah mendukung navigasi dan lokasi di 180 negara juga turut disematkan dalam ponsel Jolla. Layaknya ponsel pintar pada umumnya, Jolla juga telah dilengkapi dengan toko aplikasi online bernama Yandex.
Perusahaan Jolla kini telah memiliki lebih dari 90 karyawan yang dipekerjakan di Finlandia dan Hong Kong. Dilansir Ubergizmo, Kamis (28/11/2013), smartphone Jolla mulai dipasarkan seharga 399 Euro atau sekitar Rp 6 jutaan di Finlandia. Selain Finlandia, rencananya Jolla juga akan tersedia di 135 negara di benua Eropa dan Asia dalam waktu dekat. (vin/dew)
Ponsel Besutan Mantan Karyawan Nokia Dijual Rp 6 Jutaan
Smartphone Jolla yang dibuat oleh para mantan karyawan Nokia mulai dipasarkan seharga 399 Euro atau sekitar Rp 6 jutaan di Finlandia.
diperbarui 28 Nov 2013, 14:20 WIBDiterbitkan 28 Nov 2013, 14:20 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pramono Anung Borong Lima Lukisan Karya Pelukis Disabilitas: Mereka Bakal Jadi Seniman Hebat
Cek di Sini, 5 Alasan Donald Trump Bisa Menang Pilpres AS 2024
Cara Membuat Daftar Isi Otomatis di Microsoft Word untuk Skripsi, Makalah, dan Dokumen Lainnya
Menkomdigi Sebut Akan Prioritaskan Kampanye Program Makan Bergizi Gratis
Frank Lampard Berpeluang Melatih di Liga Italia Serie A
Konsolidasi di Lumajang, Sekjen PDIP Ingatkan Rakyat Pilih Pemimpin Berprestasi Seperti Risma
Antusiasme Tinggi Peserta Latte Art Competition di Jakarta Coffee Week 2024
Buya Yahya Wanti-Wanti, Poligami kalau Caranya Begini Bisa Masuk Neraka!
Kembali Diterpa Cedera di Al Hilal, Neymar: Seperti Kram
Survei Litbang Kompas: Strong Voter RK-Suswono 67,1%, Dharma-Kun 65,1%, Pramono-Rano 68,1%
5 Alasan Kamala Harris Bisa Memenangkan Pilpres AS 2024
Top 3 Berita Hari Ini: Klarifikasi Andre Rosiade Picu Ramainya Seruan Boikot Rumah Makan Padang Berlisensi IKM