Liputan6.com, Bali - Pengelola jasa penyeberangan PT Angkutan Sungai Danau dan Pelabuhan (ASDP) di Gilimanuk, Bali, memperkirakan ada kenaikan jumlah pemudik Lebaran yang menggunakan jasa penyeberangan Pelabuhan Gilimanuk.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Selasa (30/6/2015), perkiraan jumlah pemudik pada puncak arus mudik nanti mencapai 137.000 orang per hari, meningkat 8 persen dari tahun sebelumnya. Jumlah ini lebih besar dari arus mudik di Pelabuhan Merak, Bakauheni, Lampung.
Seperti pada tahun-tahun sebelumnya, pemudik lebih menyukai penyeberangan malam. Karena itu, penyeberangan malam kapal Feri diberlakukan tarif baru, naik 100 persen dari tarif lama.
Rencananya kenaikan tarif penyeberangan pada malam hari akan diberlakukan pada arus mudik H-4 menjelang Lebaran, atau sekitar tanggal 13 hingga 16 Juli mendatang.
Saat ini tarif penyeberangan di Pelabuhan Gilimanuk untuk sepeda motor Rp 24.500. Sedangkan untuk mobil Rp 148.000. Perubahan tarif tersebut tidak berlaku untuk bus antarkota, provinsi, dan truk angkutan barang. (Dan/Sun)
Mudik Lebaran, Tarif Malam Kapal Feri di Pelabuhan Gilimanuk Naik
PT ASDP Bali perkirakan ada kenaikan jumlah pemudik Lebaran yang menggunakan jasa penyeberangan Pelabuhan Gilimanuk.
diperbarui 30 Jun 2015, 14:06 WIBDiterbitkan 30 Jun 2015, 14:06 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
15 Tips Hemat Uang yang Efektif untuk Mengatur Kondisi Finansial Anda
Tips Agar Tidak Mudah Marah Pada Anak, Orangtua Wajib Tahu
Tips Menjadi Siswa Berprestasi di Sekolah yang Efektif dan Inspiratif
Tips Menyelamatkan Diri dari Tsunami: Panduan Lengkap untuk Keselamatan
Mengenal Frugal Living yang Ramai di Medsos Usai PPN 12% Tetap Berlaku 2025
VIDEO: Lahan Digali Tanpa Izin, Pengusaha Laporkan Calon Bupati Musi Banyuasin
Tips Menjadi Reseller Pemula, Panduan Lengkap Memulai Karis Berbisnis
Doa Bapa Kami Bahasa Batak, Pahami Makna & Bacaan Lengkap Terjemahannya
Pemerintah Bakal Resmikan 12 Kawasan Perumahan hingga Januari 2025
Tips Atasi Hidung Tersumbat, Cara Efektif Melegakan Pernapasan
15 Tips Sukses Jualan Online untuk Pemula, Menarik Dipelajari
Tips Agar Tidak Ngantuk Saat Belajar, Bantu Tingkatkan Fokus dan Produktivitas