Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah mengaku sedang menyiapkan kajian hukum terkait Rancangan Undang-undang Jaring Pengaman Sistem Keuangan (RUU JPSK) atau RUU Anti Krisis. Pembahasan draft RUU ini sebelumnya sempat ditolak oleh parlemen saat Sidang Paripurna ke-10.
Menteri Keuangan, Chatib Basri menyatakan, RUU JPSK merupakan salah satu agenda krusial yang harus dilanjutkan pembahasannya dalam Forum Koordinasi Stabilitas Sistem Keuangan (FKSSK).
"RUU JPSK sedang dimatangkan dalam FKSSK. Karena diharapkan ini akan mampu mengantisipasi dan menjadi arahan apa yang harus dilakukan dalam menstabilkan sistem keuangan," ujar dia di kantornya, Jakarta, Senin (6/10/2014).
Saat ini, kata dia pemerintah sedang menyiapkan kajian hukum RUU JPSK supaya Peraturan Pengganti UU (Perppu) JPSK dapat segera dicabut.
"Supaya Komisi XI memberi rekomendasi Perppu JPSK dicabut. Setelah mendengar opini legal, kami akan mengambil posisi yang harus dilakukan," cetus Chatib. (Fik/Gdn)
Pemerintah Siapkan Kajian Hukum RUU Anti Krisis
RUU Anti Krisis merupakan salah satu agenda krusial yang harus dilanjutkan pembahasannya dalam Forum Koordinasi Stabilitas Sistem Keuangan.
Diperbarui 06 Okt 2014, 16:50 WIBDiterbitkan 06 Okt 2014, 16:50 WIB
Menteri Keuangan Chatib Basri dan DPR membahas RUU Perasuransian, Jakarta, Senin (15/9/2014) (Liputan6.com/Andrian M Tunay)... Selengkapnya
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ilmuwan Ciptakan Alat Pacu Jantung Seukuran Beras, Beroperasi Pakai Cahaya
Apple dan Meta Kena Denda di Eropa Gara-Gara Langgar Aturan
Liga 1 2025-2026, Bhayangkara Presisi FC Resmi Bermarkas di Lampung
Fokus : Tandon Air Ponpes di Magelang Ambruk, Empat Santri Meninggal
Reaksi Paula Verhoeven Saat Ditanya Apa Pernikahannya Bahagia
Ancaman Gempa Megathrust: Indonesia Perlu Waspada!
Manchester United Ingin Tukar Pemain Gagal dengan Wonderkid 19 Tahun dari Klub LaLiga
SMK di Bekasi Batalkan Study Tour ke Bali Usai Ditegur Gubernur Jabar Dedi Mulyadi, Dana Akan Dikembalikan
Kenapa Paus Fransiskus Memilih Dimakamkan di Basilika Santa Maria Maggiore?
Waduh! Mbappe Terancam Absen di Final Copa Del Rey saat Real Madrid Lawan Barcelona
5 Model Atasan Anak Perempuan Terbaru Hijab, Cantik dan Stylish
Fokus Pagi : Puluhan Santri Tertimpa Reruntuhan Tandon Air di Sebuah Ponpes di Magelang