Liputan6.com, Jakarta - Wakil Menteri Energi Sumber Daya Mineral (ESDM), Susilo Siswoutomo ngotot akan tetap berkecimpung di dunia ESDM, meski sudah lengser dari jabatannya.
Menurut, Susilo, setelah pensiun sebagai Wakil Menteri ESDM, dirinya akan mengembangkan teknologi Bahan Bakar Nabati (BBN) yang berasal dari kemiri sunan untuk mengurangi konsumsi Bahan Bakar Minyak (BBM).
"Saya bantu dorong ESDM agar pemanfaatan energi baru terbarukan maksimal, misal dengan kemiri sunan," kata Susilo, di Kantor Kementerian ESDM, Jakarta, Senin (20/10/2014).
Pria kelahiran Boyolali, Jawa Tengah tersebut, berencana menjadi provokator untuk mengembangkan kemiri sunan dengan membuat forum perhimpunan pemberdayaan kemiri sunan kelas dunia.
" Termasuk kerja sama Apkasi (asosiasi pemerintah kabupaten seluruh Indonesia). Itu kami gerakkan. Kami kerja sama dengan batalion terpencil itu untuk tanam kemiri sunan. saya akan jadi provokator," urainya.
Selain itu, Susilo ingin mengkampanyekan kegiatan sadar energi, hal ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya melakukan penghematan energi.
"Kemudian kampanye sadar energi. Saya akan lakukan macam-macam, tidak akan diam. Intinya gimana mendukung dan sadarkan masyarakat saya tidak akan berhenti," pungkasnya. (Pew/Gdn)
Pensiun Jadi Wamen ESDM, Susilo Bakal Jadi Provokator
Susilo Siswoutomo akan mengembangkan teknologi Bahan Bakar Nabati (BBN) yang berasal dari kemiri sunan.
diperbarui 20 Okt 2014, 17:54 WIBDiterbitkan 20 Okt 2014, 17:54 WIB
Pemerintah mengembangkan bahan bakar nabati dengan membudidayakan kemiri sunan di Boyolali, Jawa Tengah.
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 Energi & TambangKabar Buruk, Harga Emas Diramal Terus Anjlok
9 10
Berita Terbaru
Profil Hidemasa Morita Man of The Match Laga Timnas Indonesia vs Jepang, Pemain Kunci di Klub hingga The Samurai Blues
6 Potret Terbaru Moira 'Adik Milea' di Dilan 1990, Lama Tak Muncul karena Fokus Kuliah
Sosok Kiai Kharismatik, tapi Ayah Gus Baha Suka Makan di Warung, Alasannya Mendalam
Bahlil soal Pertemuan Pramono dan Anies: Biasa Saja, Bukan Sesuatu yang Luar Biasa
Ciri dari Norma Hukum Adalah: Pengertian, Sifat, dan Contohnya
Indonesia Tekankan Pentingnya Penguatan Sistem Perdagangan Multilateral di Pertemuan Menteri APEC
Pimpin Kementerian Baru, AHY Akan Tempati Kantor Lama Luhut
Kronologi 7 Tahanan Lapas Salemba Kabur: Gergaji Lubang Ventilasi hingga Masuk Gorong-Gorong Lapas
Cara Defisit Kalori yang Efektif untuk Menurunkan Berat Badan
Kisah Malang Mazyouna di Gaza, Wajahnya Hancur oleh Roket Israel dan Dilarang Mendapat Perawatan
7 Cara Maksimalkan Baterai iPhone di iOS 18 agar Awet Seharian
Contoh Kata-Kata Lowongan Kerja dalam Bentuk Umum, Singkat dan Informatif