Liputan6.com, New York - Hidup bergelimang harta dengan berbagai fasilitas mewah ternyata tak lantas menghentikan kebiasaan mengeluh sebagian konglomerat. Salah satu miliarder terkaya di dunia, Mark Cuban bahkan merasa jengah dengan miliarder yang masih mengeluh dengan statusnya sebagai orang kaya.
Mengutip laman Business Insider, Senin (8/12/2014), Cuban mengatakan, dia sangat benci saat mendengar para miliarder mengeluhkan statusnya sebagai orang kaya.
"Mereka sungguh-sungguh membuat saya jengkel, itu adalah hal paling bodoh yang pernah saya dengar," ujarnya.
Saat menerima pertanyaan mengenai apa saja hal buruk yang dirasakannya karena menjadi kaya dan terkenal, Cuban langsung menimpali dengan cepat. "Tak ada buruknya! Semua terasa baik-baik saja," pungkasnya.
Meski mengaku, visibilitasnya di berbagai media sosial kadang terasa menyakitkan, tapi itu sama sekali bukan hal buruk yang harus dikeluhkan. Dirinya bahkan merasa sebagai orang paling beruntung di dunia dengan kekayaannya sekarang.
"Saya hanya perlu melakukan apa yang ingin saya lakukan. Saya juga tinggal melakukan berbagai hal yang saya suka," tuturnya.
Dia tahu seberapa enaknya menjadi orang kaya dan tak pernah takut menunjukkan itu semua pada publik.
Cuban yang diprediksi memiliki total kekayaan sekitar US$ 2,7 miliar dan tercatat memiliki klub Dallas Mavericks dan juga acara `Shark Tank`. (Sis/Gdn)
Mark Cuban Benci Dengan Miliarder yang Mengeluh Karena Kaya
Cuban diprediksi memiliki total kekayaan sekitar US$ 2,7 miliar dan tercatat memiliki klub Dallas Mavericks
Diperbarui 08 Des 2014, 07:00 WIBDiterbitkan 08 Des 2014, 07:00 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Puncak Arus Balik Lebaran, ASDP Imbau Pemudik Sudah Beli Tiket Sebelum Beranjak ke Pelabuhan Bakauheni
Harga Tiket Masuk Kebun Binatang Bandung Saat Libur Lebaran 2025
3 Hal Mengerikan yang Akan Terjadi Jika Baju Astronaut Rusak
Arus Balik 2025, Ini Lokasi SPKLU di Banten
Arus Balik di Pelabuhan Merak Hari Ini Terpantau Mulai Padat, Sampai Kapan?
Lonjakan Pengunjung di Rest Area Saat Arus Balik, Jasa Marga Imbau Pemudik Optimalkan Waktu Istirahat
Simak, Bacaan Niat Puasa Qadha dan Keutamaannya
Resep Pentol Sayur untuk Mengakali Anak Makan Sehat Saat Libur Lebaran
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Sabtu 5 April 2025
Menurut Dedi Mulyadi Kiai Tak Perlu Sampaikan agar Masyarakat Berzakat kepada Fakir-Miskin, Kenapa?
Boyong Keluarga Besar, Gubernur Jatim Pilih Libur Lebaran di Pulau Tabuhan Banyuwangi
Antisipasi Lonjakan Arus Balik, Polda Lampung Siapkan Buffer Zone di Rest Area