Liputan6.com, Jakarta - PT Pertamina (Persero) mencatat konsumsi Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi untuk jenis Premium kembali meningkat. Peningkatan tersebut terjadi setelah pemerintah mengambil kebijakan untuk menurunkan harga Premium mengikuti harga minyak dunia.
Vice President Fuel Marketing Pertamina, Muhammad Iskandar mengatakan, saat ini konsumsi premium mencapai 83 ribu Kilo liter (Kl) per hari. Angka tersebut merupakan titik normal, sama seperti saat pemerintah belum menaikan harga BBM pada November 2014 lalu.
"Konsumsi Premium cukup besar. Orang balik pakai premium lagi. Kembali ke saat sebelum terjadi kenaikan atau di posisi awal Rp 6.500 per liter," kata Iskandar, di Jakarta, Minggu (1/2/2015).
Iskandar mengungkapkan, angka penjualan Premium memang sempat mengalami penurunan saat pemerintah memutuskan untuk menaikkan harga menjadi Rp 8.500 per liter pada 17 November 2014.
"Saat kenaikan tersebut, konsumsi Premium sempat turun ke 77 kl per hari," paparnya.
Meski konsumsi Premium meningkat. Menurut Iskandar, hal tersebut tidak berdampak kepada penjualan Pertamina untuk BBM non subsidi jenis Pertamax. Saat ini konsumsi Pertamax 6 ribu Kl per hari.
"Pertamax masih stabil. Pertamax masih 6 ribu Kl," pungkasnya. (Pew/Gdn)
Harga BBM Turun, Konsumsi Premium Kembali Naik
Angka penjualan Premium memang sempat mengalami penurunan saat pemerintah memutuskan untuk menaikkan harga menjadi Rp 8.500 per liter.
Diperbarui 01 Feb 2015, 12:54 WIBDiterbitkan 01 Feb 2015, 12:54 WIB
Penetapan Pemerintah terkait harga premium menjadi Rp 6.600 per liter mendapat perlakuan berbeda khusus wilayah Jawa-Madura dan Bali. Di Pulau Jawa, harga premium menjadi Rp 6.700,- dan di Bali Rp 7.000. (Liputan6.com/Miftahul Hayat)... Selengkapnya
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 InternasionalMyanmar Diguncang Gempa Susulan Magnitudo 6,4
7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Menghitung Jarak Sebenarnya pada Peta, Ini Penjelasan Selengkapnya
Solidaritas dan Bantuan ASEAN untuk Korban Gempa Thailand-Myanmar
Rano Karno Imbau Pendatang Baru ke Jakarta Miliki Ketrampilan
Cara Menghitung Kalor, Ketahui Rumus, Jenis, dan Contoh Soalnya
Bisa Bayar Pakai Kripto, Aplikasi Pesan Hotel Asal Inggris Tawarkan Diskon Jumbo
Gerhana Matahari Sebagian 29 Maret 2025: Indonesia Tak Bisa Melihat, Tapi Ini yang Terjadi
Cara Menghitung PPh 23: Panduan Lengkap untuk Wajib Pajak
6 Potret Raffi Ahmad Itikaf di Masjid Istiqlal Ajak Nagita dan Rafathar, Bertemu Menteri Agama
Doa Saat Tiba di Kampung Halaman, Baca Ini untuk Ungkapkan Rasa Syukur
Cara Membuat Biji Ketapang dengan Berbagai Olahan, Ide Camilan untuk Lebaran
Cara Mengirim Aplikasi Lewat WA dengan Mudah dan Cepat
Cara Mengirim Email Lewat HP dengan Mudah dan Cepat