Liputan6.com, Jakarta - Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal (PDT) dan Transmigrasi Marwan Jafar mengaku anggaran yang dimiliki kementeriannya belum cukup untuk menjalankan semua fungsi yang dibebankan pemerintah.
Dia menyebut, kementerian yang dipimpinnya memiliki banyak tugas karena harus membangun, membina dan mengawasi tiga sektor, yaitu desa, daerah tertinggal dan transmigrasi.
"Sekarang kan Rp 8 triliun untuk tiga fungsi. Kebutuhan anggaran banyak. Dana sekarang masih jauh dari harapan," ujarnya di Kantor Kementerian PPN/Bappenas, Jakarta, Senin (27/4/2015).
Untuk bisa menjalankan tiga fungsi tersebut, menurut dia, Kementerian Desa, PDT dan Transmigrasi setidaknya membutuhkan anggaran sebesar Rp 20 triliun per tahun.
"Rp 20 triliun itu untuk setahun, karena ekspektasi dari pembangunan pedesaan itu luar biasa, kalau tidak akan terjadi distrust," lanjut dia.
Namun menurut dia kekurangan anggaran seperti itu bukan hanya dirasakan kementeriannya saja, tetapi kementerian lain. Dalam hal ini, pemerintah harus pandai mengatur alokasi anggaran di APBN.
"Rp 20 triliun itu usulan yang bisa datang dari berbagai kementerian, itu bisa disesuaikan," tandas dia. (Dny/Nrm)
Terbebani Banyak Tugas, Menteri Desa Ingin Tambahan Anggaran
Untuk bisa menjalankan tiga fungsi tersebut, Kementerian Desa, PDT dan Transmigrasi setidaknya butuh Rp 20 triliun per tahun.
diperbarui 27 Apr 2015, 18:40 WIBDiterbitkan 27 Apr 2015, 18:40 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Koin Jagat Disebut Bisa Berdampak Buruk, Polisi Akan Panggil Pihak Aplikator
Aset Kripto Milik Bursa Kripto Bitrue Melemah, Berikut Kinerjanya
350 Quote Kocak Bikin Ngakak Seharian, Obat Stres Terbaik
Manchester United Kena Imbas Kepindahan Bintang Napoli ke PSG, Aset Berharganya Bakal Direbut
Cek Fakta: Hoaks Pendaftaran Voucher Listrik Gratis dari PLN Peduli
Render Terbaru Ungkap Bocoran Penampakan Samsung Galaxy S25 Series
Malu Pulang ke Jakarta, Ini 7 Potret Wajah Bengkak Nagita Slavina di Korea Selatan
Capaian 90 Hari Kepemimpinan Presiden Prabowo
Memahami Kepribadian INTP-T: Si Pemikir Logis yang Inovatif
350 Quote Membaca untuk Anak yang Inspiratif dan Memotivasi
Dua Personel Band Metal Cradle of Filth Cinlok, Akhirnya Menikah Setelah Setahun Tunangan
Sepekan Program Makan Bergizi Gratis, Ini Evaluasi dari BKKBN soal MBG bagi Ibu Hamil