Liputan6.com, Jakarta - Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal (PDT) dan Transmigrasi Marwan Jafar mengaku anggaran yang dimiliki kementeriannya belum cukup untuk menjalankan semua fungsi yang dibebankan pemerintah.
Dia menyebut, kementerian yang dipimpinnya memiliki banyak tugas karena harus membangun, membina dan mengawasi tiga sektor, yaitu desa, daerah tertinggal dan transmigrasi.
"Sekarang kan Rp 8 triliun untuk tiga fungsi. Kebutuhan anggaran banyak. Dana sekarang masih jauh dari harapan," ujarnya di Kantor Kementerian PPN/Bappenas, Jakarta, Senin (27/4/2015).
Untuk bisa menjalankan tiga fungsi tersebut, menurut dia, Kementerian Desa, PDT dan Transmigrasi setidaknya membutuhkan anggaran sebesar Rp 20 triliun per tahun.
"Rp 20 triliun itu untuk setahun, karena ekspektasi dari pembangunan pedesaan itu luar biasa, kalau tidak akan terjadi distrust," lanjut dia.
Namun menurut dia kekurangan anggaran seperti itu bukan hanya dirasakan kementeriannya saja, tetapi kementerian lain. Dalam hal ini, pemerintah harus pandai mengatur alokasi anggaran di APBN.
"Rp 20 triliun itu usulan yang bisa datang dari berbagai kementerian, itu bisa disesuaikan," tandas dia. (Dny/Nrm)
Terbebani Banyak Tugas, Menteri Desa Ingin Tambahan Anggaran
Untuk bisa menjalankan tiga fungsi tersebut, Kementerian Desa, PDT dan Transmigrasi setidaknya butuh Rp 20 triliun per tahun.
diperbarui 27 Apr 2015, 18:40 WIBDiterbitkan 27 Apr 2015, 18:40 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 Liga IndonesiaMakin Berprestasi, Timnas Indonesia Dapat Sponsor ke-25
Berita Terbaru
Dukung Keberlanjutan Lingkungan, CRI Gelar Program Tukar Sampah Jadi Susu
4 Kali Beraksi, Dua Pelaku Curanmor di Depok Dibekuk Polisi
Adam Wharton Jadi Incaran Terbaru Manchester City Untuk Bursa Transfer Januari 2025
PANDI akan Luncurkan Domain dengan Aksara Bali
999 Nama Brand Aesthetic, Panduan Lengkap Memilih Nama Bisnis yang Mengesankan
Profil Paslon Pilgub Kalimantan Tengah 2024, Berikut Partai Pengusungnya
Saat Stres Melanda, Ini 5 Langkah untuk Mengelolanya
Shell Komitmen Lanjut Jual BBM di Indonesia, Konsumen Punya Banyak Pilihan
6 Hoaks Sepekan, dari Bantuan sampai Kesehatan
Aktor Taiwan Derek Chang Kenang Momen Mendonorkan Hati untuk Ayahnya saat Masih Usia 21, Jadi Titik Balik Keakraban Mereka
10 Tips Membuat Logo yang Efektif dan Berkesan untuk Brand Anda
Apa Fungsi Pelampung: Panduan Lengkap Keselamatan di Air