Liputan6.com, New York - Harga emas merosot pada perdagangan Rabu (Kamis pagi waktu Jakarta) setelah data sektor jasa di Amerika Serikat (AS) membaik yang mendukung ekspektasi bahwa Bank Sentral AS atau The Fed akan segera menaikkan suku bunga.
Mengutip Wall Street Journal, Kamis (6/8/2015), harga emas untuk pengiriman Desember, merupakan kontrak yang paling aktif diperdagangkan, turun US$ 5,10 atau 0,5 persen dan menetap di level US$ 1.085,60 per ounce di Divisi Comex New York Mercantile Exchange.
Harga penutupan tersebut merupakan level terendah sejak 24 Juli. Saat itu, harga emas mencapai titik terendah dalam lima tahun terakhir.
Penurunan harga emas semakin dalam ketika Institute of Supply Management’s nonmanufacturing index naik menjadi 60,3 pada Juli 2015 jika dibandingkan dengan 56 di Juni 2015.
Lonjakan poin untuk ekspansi bisnis di sektor jasa tersebut menambah argumen dari para analis dan pelaku pasar bahwa ekonomi Amerika terus menunjukkan perbaikan yang diperkirakan akan disusul dengan kemungkinan kenaikan suku bunga The Fed.
"Kami terus mendapat data-data ekonomi yang campuran. Ada data yang mendukung perbaikan tapi juga ada data yang tidak mendukung. Namun ujungnya adalah kesimpulan bahwa The Fed kemungkinan besar akan segera menaikkan suku bunga," jelas Presiden OptionSellers.com, James Cordier.
Bank Sentral AS baru-baru ini menegaskan bahwa rencana pengetatan kebijakan moneter akan dilakukan juga pada tahun ini. Namun dengan syarat jika memang ekonomi Amerika telah benar-benar sehat.
Pejabat Bank Sentral AS memiliki tika pertemuan untuk menentukan kebijakan tersebut dan yang terakhir adalah pada September 2015 nanti. "Angka ekonomi terus membaik dan akan terus menekan harga emas setidaknya sampai September nanti saat adanya keputusan," tambah Cordier.
Emas harus berjuang mati-matian agar bisa bertahan. Pasalnya, komoditas logam mulia tersebut harus bersaing dengan obligasi dan saham yang memberikan bunga dan juga dividen. (Gdn/Ndw)
Data Ekonomi AS Tekan Harga Emas
Harga emas untuk pengiriman Desember, turun US$ 5,10 atau 0,5 persen dan menetap di level US$ 1.085,60 per ounce.
Diperbarui 06 Agu 2015, 06:45 WIBDiterbitkan 06 Agu 2015, 06:45 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tijjani Reijnders Resmi Perpanjang Kontrak di Milan, Tolak Tawaran dari Klub Premier League dan La Liga!
Milan Tentukan Masa Depan Conceicao, Kandidat Pengganti Mulai Diperbincangkan
Petualangan Alex Pastoor di Indonesia: Pertama Kali Dengar Azan hingga Kawalan Polisi
Akses Jalan Menuju Stasiun Batutulis Ambles, Penumpang KA Pangrango Dialihkan ke Stasiun Paledang
VIDEO: Banjir di Kebon Jeruk Meninggi, Sejumlah Warga Evakuasi Kendaraannya
Arti Gharim Masjid Adalah: Ini Kriteria yang Berhak Menerima Zakat
Kabar Baik! Rodri Siap Perkuat Manchester City Sebelum Musim 2024/2025 Selesai
Hebat! Pemain Calon Timnas Indonesia Ini Terpilih sebagai Salah Satu Pemain Terbaik di Pekan 24 Eredivisie Musim 2024/2025
Nilai Transaksi E-Commerce Indonesia Diproyeksi Tembus Rp 1.800 Triliun
Ancaman Adik Kim Jong Un Usai Kapal Induk AS Tiba di Korea Selatan
Derby Madrid Menggetarkan Eropa: Pertarungan Harga Diri dan Dominasi Real melawan Atletico di Bernabeu
SUGBK Tak Bisa Dipakai Terus Menerus, Erick Thohir Pertimbangkan JIS sebagai Kandang Timnas Indonesia