Liputan6.com, Jakarta - PT Pertamina Gas (Pertagas) berperan aktif dalam penyediaan infrastruktur pendukung energi gas. Saat ini anak usaha PT Pertamina (Persero) tengah menyelesaikan beberapa proyek besar pembangunan jaringan pipa gas.
President Director PT Pertamina Gas Hendra Jaya mengatakan, saat ini Pertagas sedang menggarap empat ruas proyek besar yakni Ruas Belawan - Kawasan Industri Medan (KIM)-Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) di Sumatera Utara sepanjang 138 kilometer (km), Ruas Muara Karang (MK)-Muara Tawar(MT) di DKI Jakarta dan Kabupaten Bekasi sekitar 30 km.
Ruas Gresik-Semarang yang membentang dari Jawa Timur hingga Jawa Tengah sepanjang 267 km, serta Porong-Grati yang terletak di Kabupaten Sidoarjo dan Pasuruan, Jawa Timur sepanjang 57 km.
“Tahun ini kami sedang membangun 4 ruas jaringan pipa transmisi gas,” kata Hendra Jaya, di Jakarta, Jumat (11/9/2015).
Menurut Hendra, keempat ruas pipa yang tengah dibangun ini akan berkontribusi bagi penambahanan jaringan pipa gas eksisting yang saat ini dimiliki Pertagas sepanjang hampir 2.000 km yang tersebar di berbagai wilayah.
“Ke depan, kami berencana mengembangkan tambahan pipa sekitar 1.800 km untuk mendukung infrastruktur gas di Tanah Air,” jelas Hendra.
Hendra mengakui jika infrastruktur selama ini menjadi tantangan utama dalam pemanfaatan gas untuk memenuhi kebutuhan gas domestik. Untuk itu, menurutnya salah satu solusinya yakni penggunaan infrastruktur eksisting didorong harus lebih efisien.
“Selain itu pembangunan infrastruktur gas open access pun harus lebih luas,” pungkasnya. (Pew/Ndw)
Ini 4 Proyek Besar yang Digarap Pertagas
Pertagas berperan aktif dalam penyediaan infrastruktur pendukung energi gas.
Diperbarui 11 Sep 2015, 17:55 WIBDiterbitkan 11 Sep 2015, 17:55 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Waspada, Hujan Deras Masih Berpotensi Landa Sulut Beberapa Hari ke Depan
Wali Kota Malang Sambut Kunjungan Ketua Umum PSI di Rumah Dinas
Dari Jualan Pakai Gerobak dan Tenda, Jadi Destinasi Wisata Kuliner Legendaris di Kota Makassar
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Senin 28 April 2025
13 Tips Desain Rumah Islami 2025: Minimalis, Nyaman dan Berkah
Dokter Spesialis Penyakit Dalam di Pekanbaru Dijebloskan ke Penjara, Kasus Apa?
Bak Film Action, Aksi Heroik Nelayan Tasikmalaya Selamatkan Diri di Tengah Gelombang Tinggi
Baju Gamis Menjulur sampai Lantai, Bolehkah jika Dipakai Sholat? Ini Kata Buya Yahya
Kades di Lampung Timur Gelapkan Dana Desa Rp321 Juta, Buron Setahun Akhirnya Ditangkap
Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Ada Dentuman Keras dan Kepulan Abu Vulkanik Setinggi 4.000 Meter
Bunda Iffet Meninggal, Ini Bacaan Doa Pendek bagi Slankers yang Tak Bisa Hadir, Cukup 15 Detik
Cukur Tottenham, Liverpool Juara Liga Inggris 2024/2025