Buka ISEF-HEI 2023, Wapres Minta Pegiat Ekonomi Syariah Tingkatkan Digitalisasi dan Inovasi

Kolaborasi Indonesia Sharia Economic Festival (ISEF)-Halal Expo Indonesia (HEI) merupakan salah satu ikhitiar yang memperkuat mata rantai ekonsistem ekonomi syariah di Indonesia.

oleh Arthur Gideon diperbarui 27 Okt 2023, 17:31 WIB
Diterbitkan 27 Okt 2023, 17:31 WIB
Wakil Presiden Ma’ruf Amin, Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki dan Gubernur Bank Indonesia Perry Wajiyo dalam pembukaan Indonesia Sharia Economic Festival (ISEF) ke-10 di JCC Jakarta. (Dok ISEF)
Wakil Presiden Ma’ruf Amin, Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki dan Gubernur Bank Indonesia Perry Wajiyo dalam pembukaan Indonesia Sharia Economic Festival (ISEF) ke-10 di JCC Jakarta. (Dok ISEF)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin resmi membuka Indonesia Sharia Economic Festival (ISEF) ke-10 yang digelar di JCC Senayan, Jakarta, Kamis (26/10/2023). Gelaran yang akan berlangsung sampai dengan 29 Oktober 2023 ini mengusung tema “Accelerating Sharia Economy and Finance Through Digitalization For Inclusive and Sustainable Growth”. 

Wapres Ma’ruf Amin mengapresiasi penyelenggaraan ISEF 2023 yang konsisten dilaksanakan setiap tahun dalam rangka meningkatkan literasi dan pangsa pasar ekonomi dan keuangan syariah di Tanah Air.

Ia pun bercerita, tingkat literasi ekonomi dan keuangan syariah di tanah air saat ini belum ideal karena baru mencapai 23,3%. Hal ini juga berpengaruh terhadap capaian pangsa pasar keuangan syariah yang baru sekitar 10,9%.

Untuk itu, Wapres meyakini kondisi ekonomi dan keuangan syariah Indonesia dapat terus meningkat dan didorong pengembangannya sehingga literasi ekonomi dan keuangan syariah Indonesia ke depan setidaknya mampu mencapai 50%.

“Semakin besar literasi ekonomi dan keuangan syariah, semakin besar pula penerimaan dan penggunaan produk ekonomi dan keuangan syariah oleh masyarakat, yang berujung pada peningkatan kontribusi sektor ini terhadap perekonomian nasional,” jelasnya dalam keterangan tertulis, Jumat (27/10/2023).

Berkaca pada pengembangan ekonomi syariah nasional selama 4 tahun ke belakang, teknologi dan digitalisasi memiliki peran vital yang menggerakan sektor ekonomi dan keuangan syariah sehingga lebih lincah, adaptif, dan transformatif.

Untuk itu, pada perhelatan ISEF ini, Wapres meminta kepada seluruh pegiat ekonomi syariah untuk terus meningkatkan dan memperluas pemanfaatan digitalisasi dan inovasi digital sebagai penggerak utama dan keuangan syariah yang akan meningkatkan efisiensi dan produktivitas industri halal.

Salah satu program digitalisasi yang dikembangkan yaitu aplikasi Satu Wakaf yang diluncurkan bersamaan dengan penyelenggaraan ISEF hari ini sebagai wujud digitalisasi di sektor dana sosial syariah yang akan meningkatkan kualitas dan kapasitas pengelolaan wakaf.

 

 

Masterplan Industri Halal Indonesia

Wakil Presiden Ma’ruf Amin, Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki dan Gubernur Bank Indonesia Perry Wajiyo dalam pembukaan Indonesia Sharia Economic Festival (ISEF) ke-10 di JCC Jakarta. (Dok ISEF)
Wakil Presiden Ma’ruf Amin, Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki dan Gubernur Bank Indonesia Perry Wajiyo dalam pembukaan Indonesia Sharia Economic Festival (ISEF) ke-10 di JCC Jakarta. (Dok ISEF)... Selengkapnya

Pada kesempatan yang sama juga dilakukan peluncuran masterplan industri halal Indonesia sebagai dokumen penting bagi keberlanjutan pengembangan industri halal di tanah air. Untuk itu pertumbuhan jumlah pengusaha muslim atau syariah, menurut Wapres harus terus didorong melalui program inkubasi, penguatan kapasitas pengusaha yang sudah eksis, dan menghijrahkan pengusaha yang konvensional menjadi syariah.

Mengingat, industri halal, industri keuangan, serta dana sosial syariah seperti wakaf dan zakat tidak akan optimal jika tidak ada pengusahanya.

Kolaborasi ISEF-HEI (Halal Expo Indonesia) merupakan salah satu ikhitiar yang memperkuat mata rantai ekonsistem ekonomi syariah di Indonesia. Menjadi ajang pameran Business to Business sekaligus Business to Consumer terbesar di Indonesia, lengkap dengan berbagai program acara menarik seperti International Conference, Business Matchmaking, Business Forum, dan special event lainnya.

Di area seluas 3.500 M2 di hall A, HEI menghadirkan sekitar 120 stand yang terdiri pelaku bisnis dari dalam dan luar negeri, diantaranya dari Malaysia, Kamboja, Belarusian, Cina, india, Egypt, Iran, Ethiopia, Saudi Arabia, Srilangka, India, USA, Yordan, Jepang, Turki, bahkan Palestina.

Serangkaian konferensi selama gelaran ini membahas tema-tema aktual, diantaranya kesempatan dan tantangan produk-produk Indonesia menembus pasar global, khususnya di Jepang, Malaysia, Singapura, Saudi Arabia, Uni Emirat Arab, dan China.

Kemudian, konferensi bertajuk Inovasi dalam Ekosistem Halal: Menjelajahi Peluang Global dalam Industri Halal yang menghadirkan Mufti Faraz Adam (Chief Executive Officer (CEO) Amanah Advisors, lembaga konsultan keuangan syariah dan fintech yang berbasis di Inggris), bersama dengan dr. Sari Chairunissa (Wakil Presiden R&D Paragon Corp), Dima Djani (HIJRA Bank), dan Novel Tjahyadi (Managing Partner di IntiHub).

 

Inovasi dalam Ekosistem Halal

Wakil Presiden Ma’ruf Amin, Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki dan Gubernur Bank Indonesia Perry Wajiyo dalam pembukaan Indonesia Sharia Economic Festival (ISEF) ke-10 di JCC Jakarta. (Dok ISEF)
Wakil Presiden Ma’ruf Amin, Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki dan Gubernur Bank Indonesia Perry Wajiyo dalam pembukaan Indonesia Sharia Economic Festival (ISEF) ke-10 di JCC Jakarta. (Dok ISEF)... Selengkapnya

Dalam pemaparannya Mufti Faraz Adam menekankan tentang pentingnya inovasi dalam ekosistem halal, peluang dan tantangannya di masa depan sehingga menumbuhkan pemahaman dan apresiasi yang lebih dalam terhadap evolusi berkelanjutan dalam industri halal, yang didasarkan pada perpaduan teknologi, etika, dan prinsip-prinsip syariah.

Pada panel berikutnya, “Strategi perdagangan dan kolaborasi ekonomi dalam produk halal global” dengan pemateri Ir. Ganef Judawati (Sekretaris Direktorat Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional Kementerian Perdagangan), Putu Rahwidhiyasa (Direktur Bisnis dan Kewirausahaan Syariah, KNEKS), dan Heri Akhmadi (Duta Besar Republik Indonesia di Tokyo).

Tren teknologi Artificial Intelligence yang diklaim menjadi teknologi yang akan berkembang masif di masa depan, turut diangkat dalam konferensi yang bertajuk “Penggunaan AI dalam Ekonomi Halal” dengan pembicara Hendra Sumiarsa (Supervisory Board Member of Indonesia Artificial Intelligence Society [IAIS]). Ada juga panel diskusi bertajuk “Ekonomi Halal: Membuka Jalan Menuju Net Zero” yang menghadirkan Arfan Arlanda (CEO & Founder of jejakin.com), KADIN Net Zero Hub, dan Vitri Sekarsari (Deputy Head Partnership and Resource Mobilization LTKL [Lingkar Temu Kabupaten Lestari]).

 

Peluang Investasi Bisnis Pengembangan Industri Halal

Menjaga Kesetaraan dalam Keterbukaan Informasi Publik sebagai Refleksi Pariwisata Inklusif
Sekretaris Utama Kemenparekraf Ni Wayan Giri Adnyani (kiri), Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno (tengah), dan Kepala Biro Komunikasi Kemenparekraf I Gusti Ayu Dewi Hendriyani (kanan) dalam Forum Keterbukaan Informasi Publik Kemenparekraf 2023. (Liputan6.com/Putu Elmira)... Selengkapnya

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno juga berkesempatan memberikan pemaparan tentang “Peluang Investasi Bisnis Pengembangan Industri Halal” bersama Dr. Mohammed Al-Jammaz (AlJammaz Group), Nasser A. Alajroush (Director of Investment, AlRajhi Partners), dan LPPOM MUI.

Topik-topik lainnya yaitu skalasi bisnis tanpa riba, meningkatkan kualitas dan kapasitas produksi produk halal, akselerasi sertifikasi di berbagai sektor terkait seperti industri hospitality, wisata halal, pengelolaan dana zakat dalam pemberdayaan ekonomi umat, literasi eksyar dan edutainment.

CFO PT Halal Expo Indonesia, Aryo Wibisono, mengatakan rangkaian konferensi yang digelar selama HEI bertujuan untuk memperkuat ekosistem ekonomi syariah sekaligus memperluas jejaring dengan mitra HEI di luar negeri, diantaranya Saudi International Halal Expo, Halal Expo Nigeria, Halal Expo London, Malaysia International Halal Showcase (MIHAS), Korea Halal Authority, Halal Control Germany, Vietnam Halal Center, Japan Halal Certification Promotion Organization, Cape Malay Consultant dan lainnya.

Halal Expo Indonesia juga baru saja menandatangani perjanjian strategis dengan Wasabih, sebuah komunitas online ekonomi syariah yang diperhitungkan di dunia. Anggotanya terdiri dari para profesional dan pelaku bisnis halal. Melalui platform Wasabih, berbagai bisnis halal akan saling terhubung sehingga dapat mempermudah pelaku usaha dalam menemukan mitra bisnis yang cocok, merencanakan pertemuan dan melakukan deal business (business matchmaking).

 

Export Academy

Dalam gelaran HEI di ISEF 2023, Komunitas Pengusaha Muslim Indonesia (KPMI) sebagai mitra strategis turut menyuguhkan program Export Academy – sebuah ekosistem pengembangan SDM ekspor yang digagas oleh KPMI bekerja sama dengan Nudira Learning Centre, Aspenku dan Hibbu Creative House – siap meningkatkan skalasi bisnis para pelaku bisnis produk halal menuju pasar global.

Melalui program tersebut, menurut Ketua Umum KPMI Rachmat Sutarnas Marpaung, pelaku usaha tidak hanya mendapatkan pembelajaran bisnis secara online melalui video pembelajaran berbasis SKKNI (Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia), sekaligus juga secara offline melalui pendampingan intensif dan terus menerus agar pelaku usaha bisa berkembang optimal di pasar internasional.

“Kami secara simultan melakukan pendampingan teknis bagaimana meningkatkan kualitas dan kapasitas produksi, dukungan pemasaran dan promosi melalui kegiatan misi dagang dan pameran dagang di dalam dan luar negeri. Selain itu kami memberikan dukungan pembiayaan ekspor dalam skema syariah dengan mitra strategis KPMI. Bahkan kami juga membantu pelaku usaha yang kapasitas produksinya sedikit bisa mengikuti program ekspor barengan,” ungkap Rachmat Sutarnas Marpaung.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya