Liputan6.com, Makassar: Waktu jeda putaran pertama kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim 2014 dimanfaatkan sejumlah tim untuk melakukan pembenahan tim sebelum mengarungi putaran kedua. Termasuk PSM yang dikabarkan akan melakukan evaluasi untuk memaksimalkan tim.
Meski belum menentukan siapa yang bakal dicoret dalam evaluasi paru musim ini, namun nama legion asing Mario Alejandro Costas menjadi sorotan. Pemain pinjaman dari Persija Jakarta ini belum menunjukkan kualitasnya.
Belum memberikan kontribusi terbaik kepada tim Juku Eja, Costas kembali harus menjalani operasi gangguan pada saluran pernafasan hidungnya. Bahkan saat ini, Costas masih harus menjalani perawatan usai menjalani operasi.
Absennya Costas menambah daftar minimnya pemain, dimana sebelumnya Michael William Baird yang juga mengalami cedera dan harus penepi dan berobat di Australia. Keduanya cukup membuat tim kepelatihan kwalahan.
“Kami masih mencari dan belum menentukan siapa pemain yang ada ditarik dan digantikan.Intinya pemain depan harus ada," kata Pelatih PSM Rudi Keeltjes, Rabu, (7/5/2014).
Rudi juga mengakui jika penampilan dan performa Costas tak sesuai yang diharapkan. Sejak berkostum tim Juku Eja, Costas belum pernah menyumbangkan gol maupun assist. "Costas masih sakit jadi tidak maksimal," ujarnya.
Terkait kondisi Costas usai menjlani operasi hidung, Rudi belum ingin memastikan apakah Costas akan kembali bermain ataupun akan digantikan striker lainnya. “Kita sudah menjalani operasi tapi kita lihat saja perkembangannya apakah akan dimainkan atau bagaimana, nanti kita lihat,” terangnya.
Pada beberapa laga terakhir, Rudi hanya mengandalkan striker lokal yakni M Rahmat, Andi Oddang, Abdul Abanda Rahman dan Kurniawan Karman. Namun, mereka belum maksimal.
Mario Costas Terancam Didepak PSM
Pemain pinjaman dari Persija Jakarta ini belum menunjukkan kualitasnya.
Diperbarui 07 Mei 2014, 14:06 WIBDiterbitkan 07 Mei 2014, 14:06 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kades di Lampung Timur Gelapkan Dana Desa Rp321 Juta, Buron Setahun Akhirnya Ditangkap
Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Ada Dentuman Keras dan Kepulan Abu Vulkanik Setinggi 4.000 Meter
Bunda Iffet Meninggal, Ini Bacaan Doa Pendek bagi Slankers yang Tak Bisa Hadir, Cukup 15 Detik
Cukur Tottenham, Liverpool Juara Liga Inggris 2024/2025
Kepala BGN Sebut Program MBG Bakal Serap 1,5 Juta Tenaga Kerja, Separuhnya Perempuan
Profil Omara Esteghlal, Sukses Curi Perhatian Melalui Film “Pengepungan Di Bukit Duri”
Dukung Percepatan Pengangkatan CASN 2024, Romy DPR: Langkah Tepat
Gedung Sekolah Rakyat Kota Malang Bakal Manfaatkan Rusunawa Guru
PSG Bidik Pemain Real Madrid! Siap Tebus Rp1,52 Triliun
Persis Solo Taklukkan Persita, Ong Kim Swee Bangga Ukir 2 Rekor
Hasil Piala Sudirman 2025: Rinov/Pitha Menang, Indonesia Bungkam Inggris 5-0
Hasil Liga Italia: Inter Milan Kalah Lagi, Dipermalukan Roma di Giuseppe Meazza