Liputan6.com, Jakarta - Bintang Persib Bandung, M Taufiq menyambut gembira Hari Raya Idul Fitri 1435 Hijriah. Di hari yang fitri ini, dia tidak sabar menyantap makanan khas lebaran.
Saat ini, Taufiq tengah berada di kampung halamannya, Tarakan, Kalimantan Utara. Eks pemain Persebaya 1927 tersebut senang bisa berada di tengah-tengah keluarga besarnya.
"Lebaran tahun ini, saya berada di Tarakan, Kalimantan. Saya senang bisa bersilaturahmi dengan keluarga besar," ucap Taufiq saat dihubungi melalui pesan singkat, Minggu (27/7/2014).
"Momen yang saya paling tunggu saat Idul Fitri adalah makan ketupat sama ayam bersama saudara-saudara," sambung pria yang kini sudah berusia 27 tahun tersebut.
Pria berpostur 164 cm tersebut juga mengucapkan selamat merayakan ibadah Idul Fitri kepada fansnya dan seluruh umat Islam di Indonesia. "Selamat Hari Raya Idul Fitri. Mohon maaf lahir dan batin. Taqoballahu Minna Wamingkum," tutup Taufiq.
Usai merayakan Idul Fitri, Taufiq langsung bergabung dengan Persib untuk mempersiapkan diri melawan Persija Jakarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno, 10 Agustus mendatang.
Ini Momen yang Ditunggu Gelandang Persib Saat Lebaran
"Lebaran tahun ini, saya berada di Tarakan, Kalimantan," ucap Taufiq.
diperbarui 27 Jul 2014, 20:02 WIBDiterbitkan 27 Jul 2014, 20:02 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Gunung Lewotobi Laki-Laki Meletus Lagi, Kolom Abu Capai 2.500 Meter, Bagaimana Pilkada?
Hasil Liga Champions: Ditinggal Ruben Amorim ke Manchester United, Sporting Dilumat Arsenal
DPR Tuntut Kapolri Perketat Pengawasan Senjata Api Pacsa Kasus Penembakan Siswa di Semarang
4 Golongan Ini Diharamkan Masuk Neraka, Siapa Mereka?
Hasil Liga Champions: Barcelona Kembali ke Jalur Kemenangan, Lumat Brest 3-0
Hasil Liga Champions: Sempat Unggul 3-0, Manchester City Gagal Menang Lagi
Tips Tinggi Badan Usia 13: Panduan Lengkap Meningkatkan Pertumbuhan
Pilkada 2024 Digelar Hari Ini, BPBD Lakukan Rekayasa Cuaca Demi Kelancaran Pilgub Jakarta
Frustrasi Lihat Performa Pemain, Ruben Amorim Kirim Pesan Khusus pada Petinggi Manchester United
Paspampres Prabowo Bergaya Mirip Thomas Shelby Saat di Inggris Tuai Pujian dan Singgung Peran Didit Hediprasetyo
Fakta Unik Pura Jati Segara, Tempat Suci Umat Hindu di Bali
Mengenal Okultasi Bulan dan Spica 27 November 2024