Liputan6.com, Makassar - PSM Makassar membuka QNB League 2015 dengan kemenangan fantastis 4-0 atas tamunya, Persiba Balikpapan d Stadion Mattoangin, Senin 6 April 2015. Berkat kemenangan itu, kini PSM memuncaki klasemen sementara QNB League 2015, karena produktivitas gol mereka lebih baik dari klub lainnya.
Pertandingan baru berjalan enam menit, Ponaryo Astaman langsung membawa PSM unggul 1-0 lewat tendangan jarak jauhnya. Situasi ini melecut semangat Juku Eja untuk terus menekan tim tamu sepanjang babak pertama. Namun, skor tak berubah sampai turun minum.
Persiba tak sempat bangkit pada babak kedua, kelengahan mereka membuat PSM mencetak gol kedua mereka pada menit ke-46. Adalah Syamsul Chaeruddin yang menempatkan namanya di papan skor usai menaklukkan kiper Persiba, Komang Arya.
Tertinggal dua gol, Persiba belum juga bereaksi dari situasi ini. Malah PSM yang terus melancarkan serangan mereka ke jantung pertahanan Persiba. Pasukan Eddy Simon terlihat kurang kreativitas untuk dalam menekan pertahahan tuan rumah.
Malah gawang Persiba yang bobol untuk ketiga kalinya, kali ini pada menit ke-61 Johan Yoga yang mampu menyambar dengan apik umpan silang Kurniawan Karman dari sisi kanan. PSM pun kini memimpin 3-0 atas Persiba.
Unggul 3-0, PSM kemudian memasukkan para pemain pelapis mereka, termasuk Muchlis Hadi yang masuk menggantikan Johan Yoga. Muchlis Hadi pun kemudian ikut menyumbang gol untuk PSM dalam laga ini, setelah golnya pada menit ke-75.
Gol Muchlis lahir berkat kejelian dia mencari posisi sebelum melepaskan tembakan ke pojok kiri gawang Persiba. Sampai wasit meniup peluit panjang tanda laga berakhir, PSM menang 4-0 atas Persiba. Jelang laga selesai, Persiba malah bermain dengan 10 orang setelah Valentino Telaubun diganjar kartu merah karena menekel Syamsul.
Starting line-up PSM vs Persib:
PSM: Markus Haris; Hendra Wijaya, Ahmad Maulana, Rasul Zainuddin, Boman Aime; Ponaryo Astaman, Aditya Dewa, Syamsul Chaeruddin, Kurniawan Karman; Johan Yoga, Muhammad Rahmat.
Persiba: Komang Arya; Ledi Utomo, Roman Golian, Rizal Lestaluhu, Bayu Pradana; Valentino Telaubun, Arifki Eka, Antonio Teles, Ansu Toure; Jeky Pasarela (Hendri Satriadi 42'), Made Wirahadi.
Bantai Persiba, PSM Puncaki Klasemen QNB League 2015
PSM sarangkan empat gol ke gawang Persiba dalam laga perdana QNB League 2015 di Stadion Mattoangin.
Diperbarui 06 Apr 2015, 16:53 WIBDiterbitkan 06 Apr 2015, 16:53 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Libur Panjang Paskah, 108.647 Tiket Kereta Api Jarak Jauh Ludes Terjual
Sosok Hamzah Fansuri Pujangga Kontroversial yang Karyanya Terdaftar di Memory of the World Register UNESCO
Gunung Prau via Patak Banteng, Jalur Pendakian Tanpa Pantangan Aneh
Bacaan dan Keutamaan Ayat Kursi yang Viral usai Dibaca Amad Diallo Winger Manchester United
Detik-Detik Menegangkan Penangkapan 2 Kapal Vietnam di Laut Natuna Utara
Modus Ngaku Pemilik Pertama dan Tawarkan Balik Nama, Warga Pemalang Kehilangan Mobil saat Hendak Bayar Pajak
Cuaca Buruk, Penerbangan Lion Air Gagal Mendarat di Lampung dan Dialihkan ke Palembang
Aksi Bela Palestina di Tugu Adipura pada 19 April 2025, Berikut Rekayasa Lalu Lintas
Komnas HAM Minta Kasus Dugaan Eksploitasi Mantan Pemain Sirkus OCI Diselesaikan Secara Hukum
Ma’nene, Ritual Membersihkan dan Mengganti Pakaian Jenazah di Toraja
Ilmuwan Selidiki Penyebab Oksigen Venus Lepas Ke Luar Angkasa
Detik-Detik Isa Al Masih Hendak Disalib dalam Perspektif Al-Qur’an