Data dan Fakta Keberhasilan Garuda Muda Menembus Semifinal

Ada mitos menarik bila Indonesia berhasil maju ke babak semifinal SEA Games 2015

oleh Rejdo Prahananda diperbarui 12 Jun 2015, 09:45 WIB
Diterbitkan 12 Jun 2015, 09:45 WIB
SEA Games 2015: Singapura U-23 vs Indonesia U-23
SEA Games 2015: Singapura U-23 vs Indonesia U-23 (Liputan6.com / Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Singapura - Indonesia U-23 memetik kemenangan dengan skor tipis 1-0 atas tuan rumah Singapura di pertandingan terakhir babak penyisihan grup A SEA Games 2015 dalam pertandingan di Jalan Besar Stadium, Selasa, 9 Juni 2015.

Gol tunggal Evan Dimas membuat Merah Putih menjadi tim terakhir yang memastikan satu tempat di fase semifinal. Sejumlah data dan fakta mengiringi sukses Tim Merah Putih melaju ke babak semifinal.

Berikut data dan faktanya sebagaimana dirangkum oleh Liputan6.com dari berbagai sumber:

1. Sejak SEA Games menggunakan format pemain Timnas U-23 mulai 2001, Indonesia tiga kali tersingkir dari fase grup. Itu terjadi pada SEA Games 2003, 2007 dan 2009. Sejak saat itu, Indonesia selalu lolos dari 'lubang jarum'

SEA Games 2015: Singapura U-23 vs Indonesia U-23 (Liputan6.com / Helmi Fithriansyah)

2. Produktivitas gol Indonesia selama babak penyisihan grup dengan 11 gol. Jumlah gol di babak penyisihan grup sama dengan SEA Games 2011 di mana Garuda Muda juga melesakkan 11 gol.

3. Jumlah gol terendah Indonesia selama perhelatan SEA Games terjadi pada 2013 lalu. Indonesia melaju ke babak empat besar dengan mengumpulkan 4 gol.

SEA Games 2015: Evan Dimas Usai Laga Singapura U-23 vs Indonesia U-23 (Liputan6.com / Helmi Fithriansyah)

4. Dalam dua perhelatan SEA Games 2011 dan 2013, Indonesia tampil sebagai runner up grup dan mampu menjadi finalis dalam dua gelaran SEA Games 2011 dan 2013 itu secara berturut-turut. Uniknya, ketika itu, Indonesia juga menjadi runner-up grup A.

5. Evan Dimas menjadi bintang lapangan Timnas U-23. Dia kini telah mengoleksi 4 gol dalam perhelatan SEA Games 2015. Evan bergabung bersama pemain Myanmar, Sithu Aung dan pilar Thailand, Chananan Pombuppha.

6. Dan untuk kedua kalinya secara beruntun, Indonesia mengeliminasi tuan rumah di laga penentuan grup. Sebelumnya Myanmar di SEA Games 2013.

7. Evan Dimas menyamai torehan Patrich Wanggai dan Titus Bonai. Mencetak gol di tiga partai beruntun penyisihan grup SE Games.

(Rjp/Jong)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya