Liputan6.com, Jakarta: Pertandingan di babak final kategori beregu SD dan SMP Milo School Competition (MSC) Balikpapan hari ini, Rabu (16/9/2015) di GOR Hevindo berlangsung meriah. SMPN 08 berhasil mengulang prestasi pada 2008 dengan memboyong dua Piala MILO untuk kategori beregu SMP Putra dan Putri.
SMPN 08 berhasil mengalahkan SMPN 09 dengan skor 2-1 untuk kategori beregu Putra, sedangkan unggul 2-0 atas SMPN 14 untuk beregu putri.
"Seluruh persiapan yang sudah dilakukan, kerjasama yang dijalin antara sekolah, orang tua dan klub ternyata membuahkan hasil yang manis. Kami tidak akan berhenti sampai di sini, kami akan terus berlatih untuk meningkatkan prestasi,” ujar Sumardi, guru olahraga SMPN 08 seperti rilis yang diterima media.
Sementara itu, Aldi Alfijar Rahman (14), salah satu siswa perwakilan dari SMPN 08 Balikpapan merasa bangga bisa berkontribusi untuk kemenangan sekolah, sama seperti almamaternya tahun 2008.
“Aku bangga akhirnya bisa mengulang kemenangan almamater kami. Keberhasilan ini membuat kami semakin bersemangat untuk berlatih dan akhirnya Piala MILO yang telah kami raih ini akan segera didampingi dengan Piala MILO tahun 2008 lalu,” ungkap Aldi juga akan bertanding di kategori tunggal SMP Putra MILO School Competition Balikpapan.
“Aku pernah ikut MILO School Competition di kota Samarinda pada tahun 2011, walaupun saat itu aku tidak meraih juara. Kemenangan kali ini menjadi bukti nyata bahwa kegagalan merupakan keberhasilan yang tertunda,” tambah Aldi yang duduk di kelas IX.
Sementara itu, juara kategori beregu SD Putra diraih SDN 015 yang berhasil mengalahkan SDN 014 dengan skor 2-1, sedangkan juara kategori beregu SD Putri diraih SDN 04 yang berhasil mengalahkan SDN 007 dengan skor 2-1. (Def/Win)
SMPN 08 Borong Dua Gelar Beregu di MSC Balikpapan
Pertandingan kategori beregu di MSC Balikpapan sudah berakhir.
Diperbarui 16 Sep 2015, 23:20 WIBDiterbitkan 16 Sep 2015, 23:20 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Harta Wanita Terkaya Indonesia Marina Budiman Susut Rp 59,49 Triliun dalam 3 Hari
Indonesia Khataman Al-Qur’an Pecahkan Rekor, 325.057 Khataman Dalam Sehari
Cara Melihat Foto di Akun Google: Panduan Lengkap untuk Berbagai Perangkat
Bitcoin Bull Run Berhenti? CEO Cryptoquant Ramal Potensi Bearish
3 Cara Koper Anda Keluar Pertama dari Bagasi Pesawat, Bisa Diterapkan Saat Mudik Lebaran
Boy Thohir Borong Saham Adaro
Prediksi Susunan Pemain Australia vs Timnas Indonesia: Patrick Kluivert Andalkan Diaspora
Cui-Cui Sulawesi, Burung Kecil Endemik yang Kian Langka di Tanah Celebes
20 Maret 2014: Penulis Legendaris India Khushwant Singh Meninggal Dunia
Jelang Paripurna, DPR-Pemerintah Bahas Kembali RUU TNI Secara Tertutup
Waktu Terbaik Membayar Zakat Fitrah, di Awal atau Akhir Ramadhan? Penjelasan Buya Yahya
Ini Deretan Manfaat Air Kelapa untuk Buka Puasa, Wajib Dicoba!