Liputan6.com, Madrid - Panampilan gemilang Luis Suarez bersama Barcelona musim ini membuatnya menerima banyak pujian. Bahkan bek Atletico Madrid yang juga rekan senegaranya Diego Godin tak ragu menyebut mantan pemain Liverpool tersebut sebagai pemain terbaik di dunia saat ini.
"Suarez? Dia yang terbaik di dunia. Dia dapat beradaptasi dengan segalanya. Itulah yang dibutuhkan oleh seorang striker," ujar Godin kepada AS dilansir Football Espana.
Godin bukan hanya melemparkan pujian untuk Suarez saja. Namun pemain berusia 29 ini juga memberikan pujian kepada penampilan Barcelona saat berhasil mengalahkan Real Madrid 4-0 di Santiago Bernabeu (22/11).
"Barcelona sudah memainkan pertandingan yang sangat bagus dan juga intens. Madrid sudah mulai membaik, namun mereka tidak bisa mendapatkan lebih banyak bola," sambung pemain Atletico Madrid tersebut.
Baca Juga
- Mantan Pelatih Timnas Inggris Ajak Rooney ke Liga Super Tiongkok
- "Pogba Masih Terlalu Lembek"
- Pendukung West Ham Ikut Gembira Algojo ISIS Tewas Dibom
Pada musim ini Suarez memang menjadi salah satu penyerang paling berbahaya di Eropa dan Spanyol. Suarez sudah mencetak 11 gol dari 11 kali bertanding bersama Barca di ajang Liga Spanyol. Pada laga terakhir Barca melawan AS Roma di Stadion Camp Nou dinihari tadi, dirinya berhasil menyumbang dua gol untuk membuat Blaugrana unggul 6-1 dari klub asal Italia tersebut.
Total Suarez sudah mengkoleksi 16 gol untuk Barca di semua kompetisi pada musim ini. Pemain yang yang pernah berseteru dengan Patrice Evra di Liga Inggris ini menjadi salah satu kandidat kuat untuk menjadi pencetak gol terbanyak di Eropa musim ini. (Rco/Tho)