Liputan6.com, Los Angeles- Musim 2015-2016 menjadi musim terakhir Kobe Bryant di NBA. Bintang Los Angeles Lakers itu sudah memutuskan akan gantung sepatu akhir musim nanti. Faktor fisik yang sudah tidak prima jadi alasan Kobe pensiun.
Akibat sering dihantam cedera dalam beberapa tahun terakhir, performa Kobe menurun drastis musim ini. Statistik memperlihatkan musim 2015-2016 menjadi salah satu musim terburuk Bryant sejak berkiprah di NBA.
Walau Bryant tampil mengecewakan musim ini, Commissioner NBA Adam Silver tetap berharap pemain 37 tahun itu akan mendapat satu tempat di NBA All-Star 2016 di Toronto, Kanada. Silver ingin menyaksikan aksi Bryant untuk terakhir kalinya di ajang All-Star.
"Saya berharap dapat melihat Kobe di sana. Saya pikir dia pantas berada di sana. Kobe akan pensiun sebagai salah satu pemain terhebat NBA," kata Silver seperti dikutip dari SBNation.
Peluang Kobe masuk All-Star 2016 memang cukup terbuka lebar. Pasalnya pemilihan pemain yang akan menjadi starter dilakukan oleh fans di seluruh dunia melalui voting.
Kobe memiliki banyak fans di berbagai penjuru dunia. Popularitasnya belum pudar, terutama di kawasan Asia. Tentu para penggemar Kobe akan berbondong-bondong mengikuti voting dan memilih idolanya agar bisa menonton aksi pemilik nomor punggung 24 itu di All-Star untuk terakhir kalinya.
Bos NBA Ingin Kobe Bryant Masuk All-Star 2016
Kobe Bryant musim ini tampil mengecewakan bersama Lakers.
diperbarui 12 Des 2015, 05:11 WIBDiterbitkan 12 Des 2015, 05:11 WIB
Aksi Kobe Bryant saat pertandingan LA Lakers melawan Portland Trail Blazers dalam laga basket NBA di Staples Center, Los Angeles, California, AS, (28/12/2012). (AFP/Joe Klamar)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Soft Spoken Adalah: Memahami Gaya Komunikasi yang Lembut dan Memikat
7 Resep Ayam Goreng Ungkep Tradisional yang Gurih dan Meresap Sampai Tulang
eSIM HYFE Paket Internet Tanpa Batas untuk Perempuan Aktif dan Produktif
5 Karakteristik yang Membuat Seseorang Sulit Meraih Kebahagiaan
Tidak Harus 99, Ini Cara Baca Asmaul Husna untuk Terkabulnya Hajat Kata Ustadz Adi Hidayat
Harga Minyak Dunia Menguat di Tengah Sentimen Produksi hingga Geopolitik
Top 3 News: Zarof Ricar Akui Uang Rp1 Triliun dan Emas 51 Kg Hasil Urus Perkara
6 Fakta Menarik Gunung Singa Soreang, Salah Satu Fosil Gunung Api Purba di Bandung
Sinopsis Film Thriller 47 Meters Down Uncaged di Vidio, Kisah Survival Dari Ancaman Hiu
Antropologi Hukum Adalah: Kajian Interdisipliner Hukum dan Budaya
Armada Adalah: Pengertian, Jenis, dan Manajemen yang Efektif
Kolosal Adalah: Memahami Konsep dan Karakteristik Karya Seni Berskala Besar