Jimmy Butler Cedera, Warriors Babak Belur Lawan Rockets di Game 2 Playoff NBA 2025

Butler mengalami cedera sehingga cuma main selama tujuh menit pada saat Warriors dijamu Rockets di playoff NBA.

oleh Thomas Diperbarui 24 Apr 2025, 13:00 WIB
Diterbitkan 24 Apr 2025, 13:00 WIB
Jimmy Butler terjatuh dengan keras saat Warriors melawan Rockets di playoff NBA
Jimmy Butler terjatuh dengan keras saat Warriors melawan Rockets di playoff NBA (AFP)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Houston Rockets berhasil membalas kekalahan dari Golden State Warriors di game kedua playoff NBA 2025 yang digelar di Toyota Center, Kamis (24/4/2025) siang WIB. Rockets menang 109-94 sehingga membuat pertemuan kedua tim imbang 1-1.

Rockets yang merupakan unggulan kedua dituntut untuk meraih kemenangan di laga ini karena pada game pertama secara mengejutkan kalah dari Warriors di kandang sendiri. Bila sampai kalah, Rockets dalam kondisi bahaya karena game tiga dan empat akan gantian dimainkan di kandang Warriors, unggulan tujuh.

Warriors yang punya modal bagus langsung terkapar karena kehilangan dua pemainnya di awal pertandingan. Jimmy Butler dan Brandin Podziemski tak bisa melanjutkan pertandingan akibat terkena cedera.

Butler cuma bermain tujuh menit di laga ini. Sedangkan Podziemski mentas selama 14 menit di game kedua playoff NBA Wilayah Barat 2025.

Butuh menang, Rockets langsung tancap gas sejak awal. Mereka mendominasi kuarter pertama dan bisa unggul jauh 28-18. Rockets praktis tidak pernah tertinggal sepanjang pertandingan ini.

Dominasi Jalen Green Bantu Rockets Menang

Pemain Rockets Jalen Green melakukan slam dunk saat melawan Warriors
Pemain Rockets Jalen Green melakukan slam dunk saat melawan Warriors (AFP)... Selengkapnya

Rockets terus memimpin dengan double digit sejak pertengahan kuarter dua hingga akhir pertandingan. Warriors benar-benar terpukul dengan cederanya Butler. Eks pemain Miami Heat itu mengalami masalah pada panggulnya akibat jatuh tidak sempurna usai berbenturan dengan Amen Thompson.

Disaat ditinggal Butler, bintang Warriors Stephen Curry justru juga kurang bersinar. Curry hanya membuat 20 poin dengan memasukkan enam dari 15 tembakan.

Rockets bisa mendominasi dan tidak pernah tertinggal berkat penampilan apik shooting guard Jalen Green. Pemain keturunan Filipina itu membuat 38 poin termasuk delapan kali tembakan tiga angka. Alperen Sengun juga tampil perkasa di paint area dengan raihan double-double, 17 poin dan 16 rebound.

Hasil Playoff NBA 24 April 2025

Boston Celtics 109-100 Orlando Magic

Cleveland Cavaliers 121-112 Miami Heat

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

EnamPlus

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya