Bek City Siap Redam Teror Barisan Striker Arsenal

Pertahanan City menjadi sorotan belakangan ini.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 16 Des 2016, 09:12 WIB
Diterbitkan 16 Des 2016, 09:12 WIB

Liputan6.com, Manchester - Perang urat syaraf terus dilancarkan jelang duel Manchester City Vs Arsenal akhir pekan ini. Bek City, Pablo Zabaleta menilai timnya cukup berkualitas untuk menahan barisan penyerang Arsenal.

Pertahanan City menjadi sorotan belakangan ini. Pasalnya dalam sembilan laga terakhir mereka hanya sekali meraih clean sheet.



Itu pun dalam laga melawan Watford tengah pekan lalu. Saat itu The Citizens menang 2-0 melalui gol yang dicetak Zabaleta dan David Silva.

"Saya pikir penampilan melawan Watford bisa mengembalikan kepercayaan diri para bek. Semoga saja kami bisa melakukan hal yang sama melawan Arsenal," ucap Zabaleta seperti dilansir Irish Examiner.

"Kami terlalu banyak kebobolan dari serangan balik. Itu sebabnya kami harus lebih konsentrasi," kata bek asal Argentina itu menambahkan.

City saat ini berada di posisi keempat klasemen sementara dengan koleksi 33 poin. Sementara Arsenal setingkat diatasnya dengan selisih satu poin.

"Kami punya kualitas untuk membuat peluang dan mencetak gol. Sementara di sisi pertahanan kami harus lebih solid dan kuat," kata Zabaleta.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya