Liputan6.com, Barcelona - Pelatih Barcelona, Luis Enrique mencoba tenangkan para pemainnya usai kalah 1-2 dari Athletic Bilbao pada leg pertama Piala Raja di San Mames, Jumat (6/1/2017) dini hari WIB. Usai pertandingan, beberapa pemain ungkap kekesalan dengan kepemimpinan wasit Fernando Borbalan yang tidak memberikan penalti.
Komentar paling pedas diantaranya datang dari bek Barcelona, Gerard Pique. Dia menyebut wasit selalu menyikapi berbeda penalti yang diminta Barcelona dengan Real Madrid.
"Penalti untuk Neymar sangat jelas dan pelanggaran Gorka Iraizoz kepadaku juga jelas. Tapi kami sudah tahu bagaimana ini bekerja," kata Pique seperti dilansir Sport.
Akibat komentar ini, Pique dikabarkan harus siap-siap menerima sanksi. "Pemain harus kontrol emosi mereka sebanyak mungkin. Saya pikir kita harus hati-hati dengan sikap kita kepada wasit," ujar Enrique seperti dikutip Goal.com.
Barcelona akan menghadapi Villarreal pada lanjutan Liga Spanyol di El Madrigal pada Senin (9/1/2017) dini hari WIB nanti. Barcelona masih tertinggal enam poin dari Real Madrid.
"Kita harus pandai mengambil batas dengan apa yang kita ucapkan. Jadi apa yang saya coba lakukan hanya coba hormati saja," ucapnya.