Juventus Tak Gentar Hadapi Barcelona

Juventus akan berusaha keras membuat bangga Italia.

oleh Thomas diperbarui 18 Mar 2017, 07:24 WIB
Diterbitkan 18 Mar 2017, 07:24 WIB
Juventus Tak Gentar Hadapi Barcelona
Pavel Nedved (Istimewa)

Liputan6.com, Nyon- Hasil undian perempat final Liga Champions tak menguntungkan Juventus. I Bianconeri sudah harus bertemu lawan tangguh, Barcelona. Blaugrana sedikit lebih diunggulkan ketimbang Juventus.

Pertemuan Juventus dengan Barcelona ini menjadi ulangan final Liga Champions 2015. Ketika itu, Juventus harus menelan pil pahit kalah 1-3 dari Barcelona di partai puncak. 

Meski mendapat undian relatif berat, direktur Juventus Pavel Nedved tidak gentar. Nedved memastikan Juventus siap menghadapi Lionel Messi cs.

"Kami siap. Pertemuan ini datang di waktu yang tepat. Tim terus berkembang. Leg kedua di Nou Camp? Tidak masalah di mana pertandingan digelar, keduanya akan sulit," ujar Nedved.

"Penting untuk berada di performa puncak. Kami menghormati Barcelona, tapi tak membiarkan rasa takut menghalangi jalan. Pembalasan 2015? Saya tidak tahu tentang itu. Ini pastinya pertemuan yang menarik melawan Barcelona," tutur Nedved seperti diberitakan Football Italia.

Nedved ingin Juventus membuat bangga Italia sebagai satu-satunya wakil yang tersisa di Liga Champions dengan mengalahkan Barcelona di perempat final.

"Kami harus menghormati Barcelona, tapi tidak terlalu banyak sehingga tidak mengakibatkan ketakutan. Kita seharusnya bahagia dan bangga menjadi satu-satunya wakil Italia yang masih bertahan di Liga Champions," katanya.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya