Liputan6.com, Sunderland - Manchester United (MU) meraih kemenangan 3-0 atas Sunderland dalam lanjutan Premier League di Stadium of Light, Sunderland, Minggu (9/4/2017).
Baca Juga
MU sudah unggul 1-0 pada babak pertama. Gol dibuat Zlatan Ibrahimovic. Henrikh Mkhitaryan dan Marcus Rashford menambah gol di babak kedua.
Hasil tersebut untuk sementara membawa MU menempati urutan kelima klasemen Premier League dengan 57 poin. Namun, Setan Merah bisa kembali turun satu peringkat andai Arsenal menang atas Crystal Palace pada Senin (10/4/2017).
Lihat cuplikan pertandingannya di bawah ini:
Advertisement