Penyelenggara MotoGP Tidak Takut Kehilangan Rossi

Penyelenggara MotoGP yakin masih banyak pembalap muda yang akan menggantikan Rossi.

oleh Liputan6 diperbarui 29 Apr 2017, 14:10 WIB
Diterbitkan 29 Apr 2017, 14:10 WIB
Valentino Rossi
Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, belum sekalipun meraih juara di Circuit of the America (COTA) yang berlangsung pada MotoGP Austin. (AFP/Juan Mabromata)

Liputan6.com, Jakarta - Valentino Rossi memulai musim yang hebat bersama tim Yamaha di tahun ini. Tiga kali naik podium pada balapan pembuka adalah suatu capaian yang luar biasa.

Dengan kontrak yang masih berjalan hingga 2018, Rossi tentu masih bisa memberikan hiburan menarik di setiap akhir pekan kepada penikmat balap kuda besi di seluruh dunia. Inilah yang sempat membuat khawatir jika ia benar-benar pensiun sebagai pembalap.

Namun wakil Dorna Sports, Loris Capirossi, mengklaim penikmat motoGP di seluruh dunia tak perlu merasa khawatir. Diakuinya, mungkin semua orang akan merasa kehilangan jika Rossi mengumumkan pensiun. Itu karena Rossi pembalap yang sangat fenomenal.

Namun, ada banyak pengamat mengatakan, ketika Rossi pensiun dan muncul bakat-bakat muda, maka itu tidak akan memengaruhi kejuaraan grand prix balap motor. Seperti yang dirasakan saat ini ketika ada pertarungan baru antara Rossi dengan Marc Marquez dan Maverick Vinales.

"Ini diibaratkan seperti roda yang terus berputar. Meskipun kita menyelenggarakan hingga 80 tahun lamanya, ada saja pembalap andal yang muncul. Seperti yang saat ini terjadi Marquez vs Vinales? Rossi dapat menikmati persaingan," kata Capirossi dalam sebuah wawancara yang dikutip dari Radio 24, Sabtu (29/4/2017).

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya