Wenger Persilakan Striker Arsenal Pergi

Manajer Arsenal, Arsene Wenger kabarnya telah mempersilakan Olivier Giroud untuk hengkang.

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 17 Jun 2017, 20:20 WIB
Diterbitkan 17 Jun 2017, 20:20 WIB
arsene wenger
Arsene Wenger (AFP/Paul Ellis)

Liputan6.com, London - Manajer Arsenal, Arsene Wenger kabarnya telah mempersilakan Olivier Giroud untuk hengkang. Pasalnya, Wenger ingin menyediakan ruang buat striker Olympique Lyonnais, Alexandre Lacazette.

Seperti dilansir Metro, Wenger masih ambisius menggaet Lacazette yang di musim lalu, finis di tempat kedua pencetak gol terbanyak di Liga Prancis dengan 28 gol. Presiden Lyon, Jean-Michel Aulas sudah mengonfirmasi ketertarikan Arsenal pada Lacazette.

Namun, Aulas menegaskan Lacazette masih belum dijual. "Sekarang, kami mendapat tawaran menarik dari Arsenal. Namun, bagi kami, dia (Alexandre Lacazette) tidak akan pergi," ujar Aulas seperti dilansir Sky Sports.

Giroud sendiri telah menandatangani perpanjangan kontrak pada Januari awal tahun ini. Akan tetapi, menit bemain striker berusia 30 tahun itu berkurang.

Dalam beberapa pertandingan, Giroud turun sebagai pemain pengganti. Situasi ini diakui Giroud membuatnya tak nyaman. "Saya tidak akan nyaman dengan menit bermain yang terbatas seperti musim lalu," kata Giroud.

Selain Giroud, Arsenal kabarnya juga sedang mengincar striker AS Monaco, Kylian Mbappe. Striker berusia 18 tahun ini merupakan target utama Meriam London.

Sayangnya, harga tinggi yang dipatok Monaco membuat Arsenal undur diri dari perburuan Mbappe.

Simak video menarik berikut ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya