Ini Target Tony di Sisa Musim Bersama Persib

Tony mengaku sangat kecewa dengan hasil buruk yang terus dituai Persib.

oleh Kukuh Saokani diperbarui 24 Okt 2017, 07:24 WIB
Diterbitkan 24 Okt 2017, 07:24 WIB
20150906-Toni Sucipto
Toni Sucipto (Liputan6.com/Helmi Fitriansyah)

Liputan6.com, Bandung - Gelar juara bahkan status sebagai tim papan atas pada akhir kompetisi Liga 1 dipastikan gagal diraih Persib Bandung. Raihan hasil buruk sejak putaran pertama menjadi faktor terbesar.

Skuat mewah bahkan berlabel kelas dunia seperti Michael Essien dan Carlton Cole tidak memberikan garansi bagi skuat Maung Bandung untuk meraih targetnya.

Bahkan, Persib kini kesulitan meraih kemenangan. Dari 8 laga terakhir, tim kebanggaan bobotoh itu hanya sanggup mendapatkan enam hasil imbang dan dua kekalahan.

Bek Persib Bandung, Tony Sucipto menjelaskan hasil yang diraih pada beberapa pertandingan terakhir tentunya membuat dia kecewa.

"Hasil pastinya kecewa, kita gak mau main seadanya terus kita cape, kita kerja keras, kalau cuma mau kalah lebih baik jangan main. Awalnya hasil kita gak tahu, kita kerja keras dulu. Kalau hasilnya sangat kecewa pastinya kecewa," katanya.

Tony mengatakan, saat ini dia hanya ingin memberikan kemampuan terbaik pada sisa musim kompetisi Liga 1 dan berusaha meraih kemenangan demi memperbaiki posisi di klasemen.

"Bukan masalah target tiga poin sih, yang pasti kita mau menampilkan yang terbaik setiap pertandingan, jadi kita gak mau mikir harus tiga poin tiga poin, meskipun di dalam pertandingan kita main bagus tapi hasil belum maksimal percuma juga, tapi yang pasti kita mau dapatkan hasil maksimal di kandang ," ucap bek yang sudah lama membela Persib ini.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya